SEMUA BENTUK PELAYANAN DI DINAS SOSIAL DIY TIDAK DIPUNGUT BIAYA-MEMBANTU MASYARAKAT ADALAH KEPUASAN KAMI

KEGIATAN FAMILY GATHERING BALAI BINA LARAS GUNA MEMPERSIAPKAN KEPULANGAN PPKS KE KELUARGA

(Last Updated On: 20 October 2022)

Sleman –  Balai Rehabilitasi Sosial Bina Karya dan Laras (BRSBKL) Unit Bina Laras yang beralamat di Purwomartani, Kalasan, Sleman pada hari Rabu, 23 Maret 2022 mengadakan acara Family Gathering dengan mengundang keluarga Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial (PPKS) Bina Laras. Dalam acara ini dihadiri pula Profesi Psikolog yang menjadi instruktur juga di Balai RSBKL, Nurhapsari Widhianingtyas, S. Psi., M. Psi., Psikolog.

Acara dibuka dengan sambutan Hinukoro Aji, S.H selaku Kepala Balai yang dilanjutkan pemaparan profil balai. Dalam sambutannya Kepala Balai mengharapkan tetap menerangkan protokol kesehatan yang sudah diterapkan di dalam balai, selain itu juga menjelaskan pelayanan balai yang telah dilakukan kepada PPKS.

Dalam paparan materi yang diberikan oleh Nurhapsari Widhianingtyas, S.Psi., M.Psi, Psikolog menjelaskan tentang persiapan, penerimaan kembali serta pendampingan ODGJ paska rehab di balai. Mulai dari kesiapan keluarga PPKS, lingkungan fisik dan masyarakat dan pendampingan ODGJ mulai dari pemberian obat, aktivitas hidup sehari-hari serta motivasi. Ibu Tyas (Psikolog) mengajak peserta melihat kembali perasaan mereka saat pertama mendapatkan keluarganya terdiagnosa ODGJ. Beliau menjelaskan respon psikologis terhadap keadaan yang kurang menyenangkan.

Ibu Tyas juga menjelaskan langkah-langkah yang dapat dilakukan oleh keluarga untuk persiapan kepulangan PPKS. Hal yang perlu disiapkan antara lain menyiapkan kondisi terkini dan perawatan pada anggota keluarga lainnya, menenangkan ODGJ agar bersedia kembali ke rumah, mempersiapkan lingkungan yang nyaman, menentukan kegiatan yang akan dilakukan bersama ODGJ, mempersiapkan fasilitas untuk kegiatan yang akan dilakukan serta mempelajari obat dan saran dari instansi kesehatan.

Ada empat fase ODGJ saat berada di rumah menurut penjelasan Ibu Tyas. Pertama, proses penyesuaian dengan situasi rumah dan keluarga karena ada hal yang berbeda dengan rutinitas yang ada di balai. Kedua merasa nyaman di rumah dan melakukan hal-hal yang tidak dapat dilakukan di balai. Selanjutnya mulai merasa bosan dengan rutinitas keseharian apabila aktivitas di rumah belum optimal. Terakhir dapat saja ODGJ menemukan kegemarannya dan tekun menggeluti, namun bisa saja mulai muncul kendala dalam aktivitas karena kehilangan minatnya.

Dengan adanya materi ini diharapkan keluarga siap dan memahami apa yang akan dilakukan saat pemulangan PPKS. Mulai dari persiapan di dalam rumah hingga lingkungan sekitar. Mengetahui apa yang harus di lakukan serta hal apa yang tidak boleh dilakukan kepada PPKS. (SF)

362570cookie-checkKEGIATAN FAMILY GATHERING BALAI BINA LARAS GUNA MEMPERSIAPKAN KEPULANGAN PPKS KE KELUARGA

Tentang penulis

Pekerja Sosial di BRSPA DIY merangkap admin website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jawab dulu 27 − 18 =