DELAPAN BELAS TAHUN TAGANA: TUMANDHANG ORA KUDU KONDANG

Penyerahan Bonek SATRIYO oleh Kepala Dinas Sosial DIY didampingi oleh Wakil Bupati Kabupaten Bantul, Perwakilan Direktorat Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam dan Pembina TAGANA Kehormatan

Delapan Belas Tahun sudah Taruna Siaga Bencana berkarya dan berbhakti untuk Indonesia. Taruna Siaga Bencana berawal dari pembentukan Taruna Siaga Bencana pada tanggal 24 Maret 2004 sebagai gugus tugas terdepan penanggulangan bencana bidang sosial di binaan Departemen Sosia RI dan Dinas Sosial Provinsi serta Kabupaten/Kota. HUT Tagana Ke-18 mengusung tema “Sinergi Bersama Multi Pihak, TAGANA Perkuat Mitigasi Bencana”. Untuk memperingati hari lahir TAGANA yaitu pada tanggal 18 Maret, Dinas Sosial DIY mengadakan puncak acara dalam rangkaian HUT Tagana yang ke – 18 dengan menginisiasi pembentukan perdana Sahabat TAGANA Junior Istimewa Yogyakarta (SATRIYO).

Kegiatan HUT dilaksanakan di Pendopo Parasamya II Bantul, Komplek Pemerintah Daerah Kabupaten Bantul. Kegiatan HUT ini dihadiri oleh Wakil Bupati Kabupaten Bantul, KPH Notonegoro selaku Pembina Kehormatan TAGANA DIY, Ketua PMI DIY, Perwakilan Direktorat Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam Kementerian Sosial Republik Indonesia, beserta jajaran Kepala Dinas Sosial Kabupaten/Kota se-DIY, serta Kepala OPD DIY dan Bantul.


Sesuai jargon untuk acara Hari Ulang Tahun TAGANA ke-18 yaitu Tumandhang Ora Kudu Kondang merupakan cerminan dari sikap kerelawanan yang diterapkan setiap anggota TAGANA. Harapan sebagaimana yang diungkapkan oleh Kepala Dinas Sosial DIY yaitu semoga semangat untuk terus meningkatkan kapasitas secara pengetahuan maupun mengasah keterampilan. Kepala Dinas Sosial DIY juga senantiasa mengingatkan bahwa dinamika akan terus ada, terutama dalam waktu yang tidak menentuk akibat dari COVID-19 sebaiknya tidak menghentikan TAGANA untuk terus unggul dalam berkiprah pada misi kemanusiaan.
-NHB