SEMUA BENTUK PELAYANAN DI DINAS SOSIAL DIY TIDAK DIPUNGUT BIAYA-MEMBANTU MASYARAKAT ADALAH KEPUASAN KAMI

KOMDA LANSIA DIY DENGAN YAYASAN KARINAKAS, MENANDATANGANI MOU KEJASAMA PROGRAM UNTUK LANSIA

(Last Updated On: 22 December 2023)

Senin (4/11/2023) telah dilaksanakan Kegiatan penandatanganan MOU antara Komda Lansia DIY dengan Yayasan Karinakas di Kraton Kilen. MoU ini ditandatangani oleh GKR Hemas selaku Ketua Umum Komda Lansia DIY dan Rm. Bernadus Himawan Pr. selaku Direktur Yayasan Karinakas.

Karitas Indonesia Keuskupan Agung Semarang (Karinakas) merupakan anggota keluarga besar Caritas Internationalist yang berpusat di Roma, dan keluarga Caritas Indonesia (Karina KWI). Karinakas bersama dengan ratusan anggota Caritas dari Indonesia dan berbagai negara seluruh dunia bertujuan bersama-sama mewujudkan tata dunia yang lebih adil bagi semua orang, terutama mereka yang kecil, lemah, miskin, tersingkir, dan difabel.

Penandatanganan MoU atau Nota Kesepahaman ini dimaksudkan sebagai landasan dalam rangka pelaksanaan kerjasama program meningkatkan partisipasi lanjut usia dalam masyarakat dan meingkatkan akses pelayanan kesehatan dan sosial yang saling menguntungkan dengan ruang lingkup yang diatur dalam MoU ini.

Hadir dalam penandatanganan MoU ini Kepala Dinas Sosial DIY, Endang Patmintarsih, SH, M.Si selaku ketua 1 Komda Lansia DIY Ex Officio, Drs. Sulistiyo, SH, CN, M. Si., Ketua II Komda Lansia DIY beserta pengurus inti Komda Lansia DIY, dan Drs. Pramono Murdoko beserta Tim dari Yayasan Karinakas.

383810cookie-checkKOMDA LANSIA DIY DENGAN YAYASAN KARINAKAS, MENANDATANGANI MOU KEJASAMA PROGRAM UNTUK LANSIA

Tentang penulis