BRSBKL Masuk 10 Besar Kompetensi Budaya Pemerintahan Satriya 2019


Berdasarkan Surat dari Gubernur DIY No: 061/14035 tertanggal 21 Oktober 2019 Perihal Pelaksanaan Tahap Presentasi dan Tahap Visitasi Kompetensi Budaya Pemerintahan SATRIYA 2019. Balai Rehabilitasi Sosial Bina Karya dan Laras Dinsos DIY terpilih masuk 10 (sepuluh) besar Unit Pelaksana Teknis Daerah dalam kompetensi kelompok Budaya Satriya 2019.
Penetapan BRSBKL di urutan ke 2 (dua) dalam 10 (sepuluh) besar kategori UPT ini setelah melalui tahap penilaian
1. Administratif
2. Ketetapan waktu
3. Jumlah
4. Kualitas
5. Realisasi
6. Bukti bukti
Bukti Pelaksana Rencana Aksi Implementasi Budaya Pemerintah Satriya.

Dengan masuknya BRSBKL sebagai salah satu UPT terpilih maka berhak untuk mengikuti tahap penilaian berikutnya. Adapun tahap berikutnya adalah pada tanggal 25 Oktober 2019. Bertempat di Ruang Rapat Biro Organisasi.
1. Diundang untuk mengikuti Technical Meeting Kompetensi.
2. Persiapan Monev Budaya Pemerintahan SATRIYA.
Dalam pertemuan ini di pimpin langsung oleh Kepala Biro Organisasi Jarot Budiharjo memberikan penjelasan dan pengarahan tentang tahapan dan teknis pelaksanaan Presentasi dan Visitasi penilaian Terhadap Implementasi Budaya Pemerintahan Satriya 2019.
Tahap berikutnya sesuai jadwal yang telah ditetapkan pada hari Rabu tgl 30 Oktober 2019 ke BRSBKL melaksanakan Presentasi tentang Implementasi Budaya Satriya yang telah dilaksanakan.
Dalam presentasi tersebut tersebut Kepala BRSBKL menugaskan 5 ( lima) personil Yaitu:
1. Nuryuwono ( Ketua)
2. Sri Lestari (Sekretaris)
3. Anah Wigati (Pengampu Teladan)
4. Haryati ( Pengampu Selaras)
5. Sigit Sri Hertanto ( Pengampu inovatif)

Dalam Presentasi ini telah di sampaikan Materi yg meliputi :
1. Rencana Aksi Implementasi Budaya pemerintahan Satriya.
2. Strategi BRSBKL dalam mengimplementasikan Budaya Pemerintahan Satriya.
3. Inovasi yang sedang dilaksanakan terkait tata kelola pemerintahan dan dan atau pelayanan publik.
4. Peran agen perubahan dan kelompok Budaya Satriya.
5. Partisipasi pimpinan dan staf dalam pelaksanaan implementasi Budaya Pemerintahan SATRIYA .
6. Realisasi Rencana Aksi dalam capaian hasil dan atau dampak.
7. Dlm presentasi juga di tampilkan Yel Yel dan Film pendukung ttg BRSBKL.
Selama presentasi ka BRSBKL Hinukoro Aji mendampingi sampai selesai dan ikut memberikan penjelasan / jawaban atas pertanyaan pertanyaan Dewan Juri. Dewan Juri dalam presentasi implementasi budaya Satriya ini adalah :
1. Kepala Biro Organisasi.
2. Kepala Biro Hukum.
3. Tri Mulyono (Staf Ahli Gubernur)
4. Mudji Raharjo (Staf Ahli Gubernur)
5. Umar Priyono ( Staf Ahli Gubernur).
Setelah BRSBKL selesai mengikuti tahap penilaian Presentasi. Maka tahapan berikutnya adalah jadwal Visitasi yang akan dilaksanakan pada awal bulan November 2019.
Langkah langkah persiapan dalam rangka mengikuti tahapan Presentasi maupu Visitasi Penilaian Implementasi Budaya Satriya ini yg telah dilakukan oleh BRSBKL antara lain adalah:
1. Rapat koordinasi
2. Pengarahan dan konsultasi kepada Kepala Balai.
3. Pemotretan dan pembuatan Vidio .
4. Latihan presentasi dan yel yel
5. Evaluasi pelaksanaan.
Dalam mengikuti penilaian implementasi Budaya Pemerintahan SATRIYA ini BRSBKl bukan Target juara 1 (satu) yang ingin di raih tetapi implementasi yang baik tentang Budaya Pemerintahan SATRIYA kepada ASN dan Personil di BRSBKL lebih di utamakan.

Siiip…. Selamat & sukses
Maju terus pantang mundur…