SEMUA BENTUK PELAYANAN DI DINAS SOSIAL DIY TIDAK DIPUNGUT BIAYA-MEMBANTU MASYARAKAT ADALAH KEPUASAN KAMI

BIMBINGAN ROHANI UNTUK KECERDASAN SPIRITUAL DI BALAI PRSW

(Last Updated On: 14 September 2021)

Ya Allah, jika aku menyembahMu karena takut neraka, bakarlah aku di dalamnya, dan jika aku menyembahMu karena mengharap surga, campakkanlah aku darinya. Tetapi, jika aku menyembahMu demi Engkau semata, Janganlah Engkau enggan memperlihatkan keindahan wajahMu Yang abadi padaku” 
(Rabiah Al Adawiyah)

Rabi’ah al Adawiyah adalah seorang penyair, dan salah satu sufi yang terkenal dengan konsep mahabbahnya.  Rabi’ah Al Adawiyah dicontohkan sebagai sosok perempuan yang cerdas dan bijaksana oleh Ustadz Nur Kholik Ridwan, S.Ag saat mengisi kegiatan Bimbingan Rohani di Balai PRSW.

Dalam kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kecerdasan spiritual pegawai dan PPKS Balai PRSW tersebut, disampaikan bahwa manusia harus yakin akan adanya Allah SWT juga akan ketentuan dan kehendakNya.

Cara menumbuhkan keyakinan akan adanya Allah SWT, yang pertama adalah dengan ilmu. Dengan senantiasa mencari ilmu, terutama ilmu yang berkaitan dengan kewajiban-kewajiban kita. Yang kedua, dengan membangun benteng rohani melalui bacaan dzikir. Yang ketiga, melanggengkan amalan yang baik sekecil apapun secara rutin. Amalan yang kita anggap kecil bisa jadi merupakan sesuatu yang besar pada mereka yang benar-benar membutuhkan.

Pada kegiatan yang dilaksanakan pada hari Selasa, 14 September 2021 Ustadz Nur Kholik Ridwan, S.Ag juga menyampaikan tentang perlunya meningkatkan rasa syukur atas karuniaNya. Rasa syukur tersebut dapat diwujudkan dengan senantiasa berbuat baik, berbagi dan memanfaatkan kesempatan-kesempatan yang kita miliki dengan sebaik mungkin.

264680cookie-checkBIMBINGAN ROHANI UNTUK KECERDASAN SPIRITUAL DI BALAI PRSW

Tentang penulis

Pekerja Sosial di BRSPA DIY merangkap admin website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jawab dulu 45 − = 37