SEMUA BENTUK PELAYANAN DI DINAS SOSIAL DIY TIDAK DIPUNGUT BIAYA-MEMBANTU MASYARAKAT ADALAH KEPUASAN KAMI

Rapat Tindak Lanjut Hasil Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) Tahun 2024 Dinas Sosial DIY

(Last Updated On: 11 October 2024)

Pada 01/10/2024 Dinas Sosial DIY melaksanakan Rapat Tindak Lanjut Hasil Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) Tahun 2024 di Aula Barat Dinas Sosial DIY. Rapat koordinasi ini dipimpin oleh Sekretaris Dinas Sosial DIY, Suyarno S.Sos., M.A diikuti oleh petugas pengampu layanan yang ada di Dinas Sosial DIY. Rapat koordinasi tindak lanjut SKM ini diakhiri dengan penandatanganan berita acara pelaksanaan komitmen tindak lanjut hasil SKM oleh masing-masing Bidang.

Rencana tindak lanjut Survei Kepuasan Masyarakat difokuskan pada tiga unsur yang mendapatkan nilai terendah yaitu waktu layanan, produk layanan dan perilaku pelaksana. Hal ini akan ditindaklanjuti salah satunya dengan sosialisasi tentang layanan Dinas Sosial DIY kepada masyarakat, agar masyarakat memahami ketentuan yang telah ditetapkan.  Selain hal tersebut Dinas Sosial DIY juga akan dilakukan peningkatan kapasitas atau pembinaan petugas layanan. Dinas Sosial DIY berkomitmen untuk selalu meningkatkan mutu layanan dengan melakukan perbaikan secara berkelanjutan.

Dinas Sosial DIY sendiri memiliki 11 layanan yang sudah masuk dalam kategori Pelayanan Prima dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Selain itu Dinas Sosial DIY juga meraih Piagam Penghargaan Penilaian Kepatuhan Penyelengaraan Pelayanan Publik oleh Ombudsman Republik Indonesia Tahun 2023. Untuk masyarakat yang ingin mengetahui informasi tentang Layanan Dinas Sosial DIY, telah tersedia informasi layanan dalam bentuk e-book yang bisa diakses masyarakat melalui link berikut: https//bit.ly/BukuPintarDinsosDIY dan , https//bit.ly/KatalogLayananDinasSosialDIY.

406290cookie-checkRapat Tindak Lanjut Hasil Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) Tahun 2024 Dinas Sosial DIY

Tentang penulis