SEMUA BENTUK PELAYANAN DI DINAS SOSIAL DIY TIDAK DIPUNGUT BIAYA-MEMBANTU MASYARAKAT ADALAH KEPUASAN KAMI

TIM EDUKASI PEKERJA SOSIAL MENGGELAR PAPARAN PENGEMBANGAN MODEL PELAYANAN KESEJAHTERAAN SOSIAL

(Last Updated On: 24 August 2021)

Tim Edukasi Pekerja Sosial Dinas Sosial DIY,yang diketuai Sekretaris Dinas Sosial DIY, Suyarno, S.Sos,M.A, pada tanggal 30 Juli 2021, bertempat di Aula Timur Dinas  Sosial, menginisiasi dan menggelar paparan Pengembangan Model Pelayanan Kesejahteraan Sosial. Kegiatan yang dilakukan secara daring menggunakan aplikasi Zoom  ini menindaklanjuti arahan Kepala Dinas Sosial DIY, yang merupakan Penjabaran dari Keputusan Menteri Sosial RI No. 10/HUK/2007 tentang Pembinaan Teknis Jabatan Fungsional Pekerja Sosial, terkait Pengembangan Kualitas Pelayanan Kesejahteraan Sosial.

Kegiatan ini  juga merupakan upaya untuk dapat mendorong Pekerja Sosial, terutama pada Jenjang Madya, agar lebih termotivasi dan berani menuangkan ide – idenya tentang pengembangan pelayanan kesejahteraan sosial dan dapat memberikan sumbangsih bagi pelaksanaan tugas fungsi unit kerja masing-masing dan tentunya turut mendukung tugas fungsi Dinas Sosial pada umumnya.

Tim edukasi Pekerja Sosial, dalam hal ini, menggandeng Tim Penilai Angka Kredit Pekerja Sosial, yang berasal dari Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Pelayanan Kesejahteraan Sosial ( B2P3KS) , Balai Besar Pendidikank dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (B2P2KS) dan Universitas Islam Negeri Yogyakarta, untuk menyusun Pokok panduan Pengembangan Model Pelayanan Kesejahteraan Sosial sekaligus menjadi pembimbing bagi pekerja sosial yang akan menyusun pengembangan model pelayanan kesejahteraan sosial.

Drs. Sutoyo, Peksos Madya Balai Rehabilitasi Sosial Bina Karya dan Laras, dipercaya untuk menyusun Pengembangan Model  Pelayanan Kesejateraan Sosial sesuai panduan yang telah disusun oleh Tim Penilai Angka Kredit Pekerja Sosial. Drs. Sutoyo  mengambil Judul Terapi Komunitas dengan Therapeutic Community terhadap Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial  Penyandang Disabilitas Mental (PPKS PDM) di Balai Rehabilitasi Sosial Bina Karya dan Laras Dinas Sosial DIY.

Dalam paparannya Drs. Sutoyo menyampaikan,Therapeutic Community adalah metode  Terapi komunitas yang dapat yang merubah aspek perilaku,  psikososial,  spiritual dan ketrampilan hidup. PPKS ODGJ  setelah menjalani terapi mampu berfungsi sosial dengan baik sehingga dapat hidup normative, mandiri dapat diterima kembali di masyarakat.

Konsep Kekeluargaan dalam terapi komunitas ini, menurut Sutoyo, dapat menumbuhkan sikap kebersamaan, saling peduli, saling percaya dansaling mengenal satu sama lain.

Meski berlangsung tanpa tatap muka,namun, diskusi pada paparan ini berlangsung hangat, dengan tanggapan dan masukan yang positif dari Tim Penilai Angka Kredit yang memang kompeten dibidang masing-masing. Penyusunan dan pemaparan pengembangan model pelayanan kesejahteraan sosial yang sudah diawali ini dengan baik ini,  diharap dapat menjadi tradisi intelektual di lingkungan Dinas Sosial dalam upaya terus mengembangkan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.  (Penyuluh Sosial Dinas Sosial DIY)

225790cookie-checkTIM EDUKASI PEKERJA SOSIAL MENGGELAR PAPARAN PENGEMBANGAN MODEL PELAYANAN KESEJAHTERAAN SOSIAL

Tentang penulis

Pekerja Sosial di BRSPA DIY merangkap admin website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jawab dulu − 4 = 1