SEMUA BENTUK PELAYANAN DI DINAS SOSIAL DIY TIDAK DIPUNGUT BIAYA-MEMBANTU MASYARAKAT ADALAH KEPUASAN KAMI

SOSIALISASI TINGKAT DESA

(Last Updated On: 16 November 2018)

SOSIALISASI TINGKAT DESA

 

Penulis : Wibowo Budhi

 

Yogya(01/08/2018). Sebanyak sepuluh lokasi akan segera terbentuk WKSBM. Wahana ini selanjutnya diharapkan menjadi mitra Dinas Sosial untuk menangani permasalahan sosial terutama kemiskinan di DIY.

Agus Setyanto, SE, MA Kepala Bidang Pengembangan Sosial Dinas Sosial DIY menyampaikan hal tersebut. Dikatakan bahwa WKSBM (Wahana Kesejahteraan Sosisl Berbasis Masyarakat) yang akan terbentuk adalah hasil nyata dari sosialisasi yang dilakukan Seksi Penyuluhan Sosial. Pada bulan Juli 2018 sebanyak 10 lokasi telah menjadi tempat sosialisasi di tingkat desa.

Memang konsentrasi penyuluhan tingkat desa untuk bulan Juli 2018 adalah untuk penumbuhan WKSB. Konsentrasi pada penumbuhan WKSBM ini dengan pertimbangan bahwa WKSBM telah menjadi ujung tombak yang menjadi bagian dari masyarakat untuk penanganan permasalahan sosial. WKSBM adalah bagian tidak terpisahkan dari masyarakat. Dari, oleh dan untuk masyarakat.  Sehingga WKSBM adalah masyarakat dan sebaliknya.

Di satu sisi, WKSBM ini adalah wujud nyata jargon Kepala Dinas Sosisl DIY dalam penanganan permasalahan kesejahteraan sosial dengan Catur Pilar. Masyarakat menjadi bagian catur pilar itu.

Agus mengatakan lebih lanjut bahwa sasaran sosialisasi adalah tokoh masyarakat, tokoh agama, Karang Taruna , TKSK, perangkat desa dan pihak-pihak terkait lainnya. Penyuluhan adalah corong pemerintah menyampaikan pesan-pesan pembangunan menuju kesejahteraan bersama. Pesan pesan pembangunan ini tidak berhenti pada peserta sosialisasi, tetapi mampu disebarluaskan kepada seluruh masyarakat. Sehingga harapan menghadirkan negara di tengah tengah masyarakat dapat terwujud.

Untuk 10 lokasi penyuluhan tingkat desa berikutnya akan difokuskan pada pemahaman dan informasi tentang bahaya HIV/AIDS. 10 lokasi ini akan dan sudah dilaksanakan di bulan Juli dan Agustus 2018. Seksi penyuluhan menggandeng Victory plus untuk terlibat dalam penyuluhan.

Kabar mengejutkan tentang fakta penyandang penyakit yang disebsbkan virus mematikan ini. Ada 4.000 orang yang tercatat di DIY. Sedangkan kalau dipahami dengsn fenomena gunung es maka jumlah itu akan lebih besar lagi. Pengidap penyakit ini berusia antara 20 s.d. 30 tahun. Tidak semua penderita adalah orang DIY tetapi juga para pendatang luar daerah. Sleman menduduki peringkat tertinggi jumlah pengidap virus ini. Demikian Agus menyampaikan informasinya. (WB’2018).

36450cookie-checkSOSIALISASI TINGKAT DESA

Tentang penulis

Pekerja Sosial di BRSPA DIY merangkap admin website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jawab dulu 61 − 56 =