SEMUA BENTUK PELAYANAN DI DINAS SOSIAL DIY TIDAK DIPUNGUT BIAYA-MEMBANTU MASYARAKAT ADALAH KEPUASAN KAMI

PELAYANAN MASYARAKAT

Informasi, Syarat dan Prosedur Pelayanan (Standar Pelayanan) Klik Icon :

 
 

 

Menu ” Comments”  dibawah ini adalah menu untuk memberikan Komentar atau Diskusi. untuk LAYANAN PENGADUAN kami sarankan saudara memanfaatkan saluran kanal pengaduan E-LAPOR DIY (KLIK DISINI) agar lebih mudah dan cepat untuk ditindak lanjuti.

Untuk  informasi yang sering diperlukan masyarakat dapat saudara akses melalui tautan berikut ini (KLIK DISINI)

1,740 thoughts on “PELAYANAN MASYARAKAT

  1. Assamualaikum Ka,selamat pagi mo tny nich….ada ga ya aplikasi khusus buat ngececk saldo dr hp bantuan KPM PKH & BPNT soalnya tiap mo pengambilan hrs dr pihak pendamping yg ambil n buku tabungan rekeningnya jg diminta sm pendamping dlm praduga sy sprti permainan.
    ??? Terima Kasih.

    1. Selamat siang Saudara Faesol

      Merespon pertanyaan Saudara, apabila Saudara merupakan warga (ber KTP) di wilayah Daerah IStimewa Yogyakarta mohon dapat menindaklanjutinya dengan mengirimkan :
      1) Tangkapan Layar percakapan ini
      2) Foto KTP dan KK (terbaca jelas) KPM PKH
      3) Foto KKS
      melalui email dinsos@jogjaprov.go.id dengan Subjek : Pengaduan PKH untuk dapat kami tindaklanjuti dengan pengecekan di data kami.

      Terimakasih.

  2. Selamat malam…
    BPK/ibu saya mau bertanya, kenapa nama saya skrg di coret dri daftar penerima bst, sedangkan saya masih membutuhkan nya karena saya sudah tidak lgi bekerja karena tempat kerja saya pailit, tidak ada penghasilan lagi alias pengangguran. sedangkan tetangga saya yg masih bekerja dan msih mampu dan saya kira dia tidak layak menerima bst, tapi buktinya sampai saat ini masih menerima bst, dan saya kira bst ini tidak tepat sasaran.pertanyaan saya bagaimana caranya mengajukan ulang bst, soalnya sdh saya tanyakan ke ketua RT tapi tidak mendapatkan jawaban yg memuaskan malah tidak ngasih solusi, mohon jawabannya…

    1. Selamat siang Saudara Suparman

      Merespon pertanyaan Saudara terkait program Bantuan Sosial Tunai (BST), dapat kami informasikan bahwa Kementerian Sosial RI selaku pemilik program tersebut mulai tahun 2021 telah melakukan perbaikan data penerima bersama Dinas Sosial Kab/Kota secara rutin setiap periode penyaluran. Perbaikan yang dilakukan salah satunya mencakup validasi data kependudukan yang dilakukan bersama Dukcapil baik di tingkat Kabupaten/Kota hingga Dukcapil Pusat di Kemendagri. Melalui proses ini kasus-kasus invaliditas data kependudukan yang terdeteksi (seperti NIK sama nama beda, NIK invalid/belum rekam eKTP, NIK ganda, dll) secara otomatis data KPM menjadi tidak valid, sehingga tidak muncul dalam daftar KPM periode salur berjalan.
      Selain karena proses validasi data kependudukan, bisa juga terjadi perbaikan data di tahap pengusulan. Misalnya digantikan oleh KPM lain yang lebih berhak/membutuhkan di forum Musyawarah Desa/Kelurahan. Atau terjadi perubahan KK, tetapi belum melaporkan perubahan data, dll.

      Sedangkan terkait dengan Bantuan Sosial Tunasi (BST), perlu kami informasikan bahwa BST merupakan program sementara yang diadakan dalam rangka penanganan dampak Pandemi Covid-19 sehingga bersifat sementara, bukan merupakan program reguler. Awalnya direncanakan untuk tahun 2021 hanya Januari – April. Namun saat ini ada perpanjangan hingga Juli 2021. Belum ada info lagi dari Kementerian Sosial selaku pemilik program, apakah bulan berikutnya diperpanjang lagi atau tidak, sehingga hingga saat ini belum dibuka pengajuan untuk BST. Jadi bukan berarti jika sudah pernah dapat maka berarti akan selalu dapat.

      Apabila keluarga Saudara termasuk warga miskin di wilayah setempat (sesuai alamat KTP saudara) dan merasa membutuhkan bantuan sosial untuk menunjang kebutuhan pokok keluarga, Saudara dapat mengajukan diri sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dengan datang langsung ke Sekretariat Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) yang ada di kantor Dinas Sosial Kabupaten/Kota sesuai alamat KTP Saudara dengan membawa bukti identitas (KTP dan KK yang berlaku).
      Di sana petugas akan mengajukan beberapa pertanyaan untuk memastikan bahwa keluarga Saudara sesuai dengan kriteria yang ditentukan oleh Kementerian Sosial berdasarkan Permensos No 3 Tahun 2021. Pengajuan KPM bansos akan diikuti dengan pengusulan data keluarga Saudara ke dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang di dalamnya termasuk melalui proses musyawarah di tingkat kelurahan sesuai alamat KTPnya dan kunjungan rumah oleh petugas dalam rangka verifikasi data.

      Apabila Saudara mengetahui ada ketidaktepatan sasaran maupun penyalahgunaan bantuan sosial disekitar Saudara, silakan laporkan melalui lapor.jogjaprov.go.id atau dinsos@jogjaprov.go.id dengan menyertakan kelengkapan bukti berupa identitas dan alamat lengkap pihak terlapor serta bukti lain yang diperlukan agar laporan Saudara dapat ditindaklanjuti.

      Terimakasih.

    1. Wa’alaikumussalam
      Selamat pagi Saudara Ari

      Menjawab pertanyaan Saudara mengenai KPM yang meninggal, dapat kami sampaikan bahwa apabila di data kependudukan terdeteksi nama penerima meninggal dunia maka bantuan tidak akan dicairkan untuk nama penerima tersebut. Perlu dilakukan pergantian pengurus untuk dapat mencairkan kembali. Namun perlu kami informasikan bahwa sementara ini proses pergantian pengurus belum bisa difasilitasi oleh pusat karena sedang dalam proses penyesuaian aturan teknis PKH sehubungan dengan diberlakukannya Permensos No 3 Tahun 2021 mulai Mei 2021.
      Semoga prosesnya segera selesai dan segera turun petunjuk teknis yang jelas.

      Terimakasih.

  3. Selamat sore, sebelumnya saya selalu mendapatkan bantuan PKH. Kenapa sudah 5 bulan ini saya tidak dapat & bulan Juli ini juga uang PKH kosong?

    Tolong penjelasannya

    1. Selamat malam Saudari Enik

      Merespon pertanyaan Saudari tentang kepesertaan program bantuan sosial, perlu kami informasikan bahwa seiring dengan hasil evaluasi pelaksanaan program-program bansos, serta dinamika aturan Pengelolaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang mulanya diatur dalam Permensos No 5 tahun 2019 yang kemudian mengalami perubahan melalui Permensos No 11 Tahun 2019 dan terakhir yang berlaku saat ini adalah Permensos No 3 Tahun 2021 sedikit banyak berakibat pada dinamika data penerima bantuan sosial. Sehingga dampaknya adalah penghentian penyaluran bagi sebagian KPM. Termasuk KPM PKH.

      Secara umum mulai tahun 2021, perbaikan data penerima bantuan sosial mulai mengalami perbaikan secara rutin setiap bulan yang dilakukan oleh Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Kabupaten/Kota. Perbaikan yang dilakukan salah satunya mencakup validasi data kependudukan yang dilakukan bersama Dukcapil baik di tingkat Kabupaten/Kota hingga Dukcapil Pusat di Kemendagri. Melalui proses ini kasus-kasus invaliditas data kependudukan yang terdeteksi (seperti NIK sama nama beda, NIK invalid/belum rekam eKTP, NIK ganda, dll) secara otomatis data KPM menjadi tidak valid, sehingga tidak muncul dalam daftar KPM periode salur berjalan.
      Selain karena proses validasi data kependudukan, bisa juga terjadi perbaikan data ada di tahap pengusulan. Misalnya digantikan oleh KPM lain yang lebih berhak/membutuhkan di forum Musyawarah Desa/Kelurahan. Atau terjadi perubahan KK, tetapi belum melaporkan perubahan data, dll.

      Apabila keluarga Saudari memang termasuk warga miskin di wilayah setempat dan masih membutuhkan bantuan sosial, keluarga Saudari dapat mengajukan diri kembali sebagai KPM dengan datang langsung ke Sekretariat Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) yang ada di kantor Dinas Sosial Kabupaten/Kota sesuai alamat KTP dengan membawa bukti identitas (KTP dan KK yang berlaku). Di sana petugas akan mengajukan beberapa pertanyaan untuk memastikan bahwa keluarga Saudari sesuai dengan kriteria yang ditentukan oleh Kementerian Sosial berdasarkan Permensos No 3 Tahun 2021. Pengajuan KPM bansos akan diikuti dengan pengusulan data keluarga Saudari ke dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang di dalamnya termasuk melalui proses musyawarah di tingkat kelurahan sesuai alamat KTP dan kunjungan rumah oleh petugas dalam rangka verifikasi data.

      Terimakasih.

  4. maaf saya tadi nya dopat bansos bst dr pos,terakhir bulan april masih dapat, kok kmrin bulai mei juni saya tidak dpat, tetapi masih terdftar sebagau penerima ,sedangkan saya sudah oengagguran semenjak pandemi covid,padahal saya tidak dapat /bukan penerima bnpt, pkh, dan sekarang bansos bst aja juga tidak,mohon penjelasannya

    1. Selamat siang Saudara Ferri

      Merespon pertanyaan Saudara terkait Bantuan Sosial Tunasi (BST), perlu kami informasikan bahwa BST merupakan program sementara yang diadakan dalam rangka penanganan dampak Pandemi Covid-19 sehingga bersifat sementara, bukan merupakan program reguler. Awalnya untuk tahun 2021 direncanakan hanya Januari – April yang turun sekaligus di bulan April. Namun saat ini ada perpanjangan Mei-Juni yang turun Juli 2021. Belum ada info lagi dari Kementerian Sosial selaku pemilik program, apakah bulan berikutnya diperpanjang lagi atau tidak.

      Perlu kami informasikan bahwa Kementerian Sosial RI selaku pemilik program tersebut mulai tahun 2021 telah melakukan perbaikan data penerima bersama Dinas Sosial Kab/Kota secara rutin setiap periode penyaluran. Perbaikan yang dilakukan salah satunya mencakup validasi data kependudukan yang dilakukan bersama Dukcapil baik di tingkat Kabupaten/Kota hingga Dukcapil Pusat di Kemendagri. Melalui proses ini kasus-kasus invaliditas data kependudukan yang terdeteksi (seperti NIK sama nama beda, NIK invalid/belum rekam eKTP, NIK ganda, dll) secara otomatis data KPM menjadi tidak valid, sehingga tidak muncul dalam daftar KPM periode salur berjalan.
      Selain karena proses validasi data kependudukan, bisa juga terjadi perbaikan data di tahap pengusulan. Misalnya digantikan oleh KPM lain yang lebih berhak/membutuhkan atas usulan melalui forum Musyawarah Desa/Kelurahan di wilayah Saudara. Atau terjadi perubahan KK, tetapi belum melaporkan perubahan data, dll. Artinya, bukan berarti jika sudah pernah dapat maka berarti akan selalu dapat.

      Terimakasih.

  5. Bisakah BST diambil diluar domisili
    Saya sekeluarga dijakarta
    Tapi dapet BST dijogja
    Gimana caranya dicairkan
    Atau bisakah dicairkan
    Tanpa pulang kampung

    1. Selamat pagi Saudara/i Nur Wiji

      Merespon pertanyaan Saudara/i tentang pengambilan BST di luar wilayah, dapat kami sampaikan mengingat kondisi PPKM yang sedang berlangsung Saudara melakukan pengambilan di Kantor Pos Pusat/Besar (setingkat provinsi) di wilayah Saudara/i berada dengan menunjukkan cetak undangan pengambilan BST, KTP asli dan pengambilan dilakukan langsung oleh yang bersangkutan. Sehubungan dengan ini Saudara/i bisa mengupayakan untuk meminta scan undangan pengambilan BST dari Kelurahan sesuai KTP Saudara.

      Terimakasih.

  6. Saya cek di cekbansos.kemensos.go.id nama sy tercatat di pkh tetapi sy merasa tdk pernah mendapatkan kartu kks apalagi mendapatkan bantuan tersebut. Itu bagaimana? Apakah nama terindikasi ganda di kelurahan.

    1. Selamat siang Saudari Supri

      Merespon pertanyaan Saudari terkait cekbansos.go.id, perlu kami sampaikan bahwa halaman tersebut menampilkan nama seluruh penerima bantuan sosial di lingkup desa/kelurahan sesuai pengaturan alamat dan nama yang Saudara ketikkan. Tujuannya memberikan keleluasaan bagi masyarakat untuk dapat mengetahui nama penerima bantuan di sekitarnya, sehingga dapat turut menjalankan fungsi pengawasan akan ketepatan sasaran bantuan di lingkungannya.

      Jadi untuk melakukan pengecekan melalui laman tersebut, pastikan mengetikkan nama lengkap sesuai KTP dan cek usia untuk memastikan data yang keluar adalah data yang Saudari maksud. Apabila nama lengkap, usia dan alamat yang keluar sama persis lebih dari satu, atau merasa bukan penerima tapi nama muncul di cekbansos, Saudari bisa mencari informasi di wilayah Saudari untuk memastikan siapa KPM yang dimaksud.

      Terimakasih.

  7. Selamat pagi,saya ingin menanyakan status bansos saya.saya penerima bansos bpnt,tapi dari bulan april sudah tidak mendapatkan.dan dibulan januari saya juga mendapat undangan verivikasi pkh tapi sampai saat ini tdk mendapat kabar semenrara yang lain sudah.dan dith 2016 saya tdk lolos verivikasi padahal saya memiliki komponen 2 balita fan 1 smp.karu kks saya a/n eko firyanto sementara ktp saya eko feryanto,terimakasih

    1. Selamat sore Saudara Eko

      Merespon permasalahan Saudara terkait PKH dan BPNT, apabila Saudara merupakan warga (ber KTP) di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta, mohon kesediaannya untuk dapat menindaklanjuti aduan Saudara dengan mengirimkan :
      1) Tangkapan layar percakapan ini
      2) Foto KTP & KK (terbaca jelas tulisannya)
      3) Foto KKS
      melalui email kami di dinsos@jogjaprov.go.id dengan Subjek : Pengaduan PKH & BPNT untuk dapat ditindaklanjuti oleh pihak terkait.

      Terimakasih.

  8. Cara agar warga domisili dpt bantuan nst bgmn?kita jg warga negara indonesia,dan sangat terdampak ppkm.apa kita g berhak dpt bst? Apa yg hrs saya lakukan

    1. Selamat malam Saudara Fitri

      Merespon pertanyaan Saudari, dapat kami sampaikan bahwa Bantuan Sosial Tunai (BST) merupakan program sementara dari Kementerian Sosial RI dalam rangka penanganan dampak Pandemi Covid-19 sehingga bersifat sementara, bukan merupakan program reguler. Awalnya direncanakan untuk tahun 2021 hanya Januari – April. Namun saat ini ada perpanjangan hingga Juli 2021. Sebagai informasi, saat ini BST untuk periode XIV – XV / Juli 2021 telah memasuki periode salur dimana daftar KPM telah ditetapkan.

      Perlu kami sampaikan bahwa setiap program bantuan sosial dilaksanakan (disalurkan) sesuai aturan yang berlaku. Berdasarkan Permensos No 3 Tahun 2021, dalam keadaan darurat setiap warga miskin dapat mengusulkan diri sebagai penerima bantuan, dengan catatan bahwa datanya harus diusulkan oleh Pemerintah Desa/Kelurahan untuk masuk ke dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Dalam pelaksanaannya pendaftaran diri sebagai penerima bantuan sosial dapat dilakukan di sekretariat Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) yang ada di kantor Dinas Sosial Kabupaten/Kota sesuai alamat KTP pendaftar. Artinya, pendaftaran tersebut harus diikuti dengan pengusulan data keluarga ke pihak Desa/Kelurahan setempat (sesuai alamat KTP) untuk masuk ke dalam DTKS melalui Musyawarah Desa/Kelurahan.

      Sehingga sekalipun ingin, Pemerintah Daerah tidak memiliki kewenangan untuk menyalurkan bansos Kemensos kepada warga non KTP setempat.
      Mohon bersabar, semoga segera ada solusi.

      Terimakasih

  9. Selamat malam bu,saya anita jilma,mau bertanya,saya kan kpm pkh,dan saya dapet kartu bpnt,setiap bulannya selalu cair,tapi pas bulan maret tahun 2019.kartu bpnt tunai saya saldonya kosong,saya sudah coba,ke bank,dari pihak banknya masih aktif.pas saya cek bansos,ternyata bpnt saya tidak aktif.kenapa ya bu,ko bisa gak aktif lagi

    1. Selamat siang Saudari Anita

      Merespon pertanyaan Saudari terkait program PKH & BPNT/Sembako, dapat kami informasikan bahwa Kementerian Sosial RI selaku pemilik program tersebut mulai tahun 2021 telah melakukan perbaikan data penerima bersama Dinas Sosial Kab/Kota secara rutin setiap periode penyaluran. Perbaikan yang dilakukan salah satunya mencakup validasi data kependudukan yang dilakukan bersama Dukcapil baik di tingkat Kabupaten/Kota hingga Dukcapil Pusat di Kemendagri. Melalui proses ini kasus-kasus invaliditas data kependudukan yang terdeteksi (seperti NIK sama nama beda, NIK invalid/belum rekam eKTP, NIK ganda, dll) secara otomatis data KPM menjadi tidak valid, sehingga tidak muncul dalam daftar KPM periode salur berjalan.

      Selain karena proses validasi data kependudukan, bisa juga terjadi perbaikan data di tahap pengusulan. Misalnya digantikan oleh KPM lain yang lebih berhak/membutuhkan di forum Musyawarah Desa/Kelurahan. Atau terjadi perubahan KK, tetapi belum melaporkan perubahan data, dll.

      Apabila keluarga Saudari merupakan warga miskin di wilayah Saudari, dan masih merasa membutuhkan bantuan tersebut (Sembako), Saudari dapat mengajukan diri kembali sebagai KPM dengan datang langsung ke Sekretariat Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) yang ada di kantor Dinas Sosial Kabupaten/Kota sesuai alamat KTP Saudari dengan membawa bukti identitas (KTP dan KK yang berlaku).
      Di sana petugas akan mengajukan beberapa pertanyaan untuk memastikan bahwa keluarga saudari sesuai dengan kriteria yang ditentukan oleh Kementerian Sosial berdasarkan Permensos No 3 Tahun 2021 yang mulai berlaku bulan Mei ini. Pengajuan KPM bansos akan diikuti dengan pengusulan data keluarga Saudari ke dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), yang di dalamnya termasuk melalui proses musyawarah di tingkat kelurahan dan kunjungan rumah dalam rangka verifikasi dan validasi data.

      Terimakasih.

  10. Pak mau tanya terdaftar sebagai anggota PKH dengn status ya. Keterangan ART.
    Tapi periode kosong.
    Itu gimana yaa

    1. Selamat malam Saudari Rita

      Menjawab pertanyaan Saudari, dapat kami sampaikan bahwa hal tersebut berarti nama yang dicek statusnya merupakan anggota rumah tangga (ART) dari keluarga penerima manfaat (KPM) PKH. Perlu kami informasikan bahwa PKH merupakan program berbasis keluarga. Artinya apabila ada dari keluarga Saudari pernah menjadi atau merupakan peserta PKH aktif, maka NIK Saudari dan keluarga lain yang ada dalam KK yang sama akan terdeteksi sebagai KPM PKH.
      Sedangkan terkait kolom periode yang kosong, artinya nama tersebut tidak berada dalam daftar salur (bukan penerima bansos PKH) periode tertentu, karena jika memang penerima maka kolom KET dan PERIODE akan terisi status dan bulan penyalurannya.

      Terimakasih.

      1. Kalau ibu saya sudah meninggal itu bagaimana ya pak? Apakah bisa d urus kembali atau tidak? Kasian adik saya masih butuh biaya untuk sekolah

        1. Silakan dilaporkan ke SLRT di Dinas Sosial setempat dengan membawa dokumen yang diperlukan.

  11. selamat malam, saya mau tanya saat ini ibu saya terdaftar sbg penerima bpnt, tapi ibu saya berencana akan pindah domisili ke kabupaten lain, apakah nantinya bpnt itu akan dicabut???

    1. Selamat malam Saudari Ila

      Merespon pertanyaan Saudari tentang kepesertaan program bantuan sosial, perlu kami informasikan bahwa berdasarkan Permensos no 3 Tahun 2021 semua pelaksanaan program bantuan baik dari pemerintah pusat maupun daerah harus berdasarkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Hal tersebut berlaku juga untuk pelaksanaan penyaluran BPNT/Bantuan Sosial Pangan (BSP)/Sembako.

      Sekilas tentang DTKS, secara umum DTKS merupakan data yang menggambarkan kondisi kesejahteraan suatu rumahtangga, dimana rumahtangga terdiri dari keluarga dan anggota rumahtangga. Sehingga pada prinsipnya sebuah rumahtangga didata berdasarkan kondisi bangunan rumah yang ditempati beserta isinya, kepemilikan aset dan demografi anggota keluarganya.

      Updating / perubahan data DTKS dilakukan sesuai keperluan. Apabila perubahan hanya berupa penambahan/pengurangan anggota rumahtangga, maka tidak akan merubah IDBDT rumahtangga tersebut. Tetapi apabila yang terjadi adalah perubahan seperti pemisahan KK, perpindahan penduduk atau sejenisnya yang mengakibatkan adanya perubahan data alamat dalam KTP/KK, maka perlu dilakukan pendataan ulang. Pengusulan DTKS dilakukan melalui forum musyawarah desa/kelurahan setempat, sesuai alamat KTP yang memiliki kewenangan untuk mengusulkan warga miskin di wilayahnya masuk ke dalam DTKS. Artinya tidak ada kewenangan mutlak seorang/keluarga KPM untuk dapat mempertahankan bantuannya secara terus menerus apabila ada rumahtangga/keluarga lain yang lebih membutuhkan di wilayahnya.

      Terimakasih.

  12. Assalamulaikum …
    Sebelumnya keluarga saya mendapat bantuan BST,kenapa di bulan juli ini tidak lagi mendapatkan bantuan tersebut,hari ini juga saya cek nama kami ke CEK BANSOS nama kami masih ada di data terpadu bansos.
    Tolong penjelasannya

    1. Wa’alaikumussalam
      Selamat malam Saudari Wilandari

      Merespon pertanyaan Saudari terkait BST, perlu kami informasikan bahwa seiring dengan hasil evaluasi pelaksanaan program-program bansos, serta dinamika aturan Pengelolaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang mulanya diatur dalam Permensos No 5 tahun 2019 yang kemudian mengalami perubahan melalui Permensos No 11 Tahun 2019 dan terakhir yang berlaku saat ini adalah Permensos No 3 Tahun 2021 sedikit banyak berakibat pada dinamika data penerima bantuan sosial. Sehingga dampaknya adalah penghentian penyaluran bagi sebagian KPM.
      Secara umum mulai tahun 2021, perbaikan data penerima bantuan sosial mulai mengalami perbaikan secara rutin setiap bulan yang dilakukan oleh Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Kabupaten/Kota. Perbaikan yang dilakukan salah satunya mencakup validasi data kependudukan yang dilakukan bersama Dukcapil baik di tingkat Kabupaten/Kota hingga Dukcapil Pusat di Kemendagri. Melalui proses ini kasus-kasus invaliditas data kependudukan yang terdeteksi (seperti NIK sama nama beda, NIK invalid/belum rekam eKTP, NIK ganda, dll) secara otomatis data KPM menjadi tidak valid, sehingga tidak muncul dalam daftar KPM periode salur berjalan.
      Selain karena proses validasi data kependudukan, bisa juga terjadi perbaikan data ada di tahap pengusulan. Misalnya digantikan oleh KPM lain yang lebih berhak/membutuhkan di forum Musyawarah Desa/Kelurahan. Atau terjadi perubahan KK, tetapi belum melaporkan perubahan data, dll.

      Sedangkan terkait dengan Bantuan Sosial Tunasi (BST), perlu kami informasikan bahwa BST merupakan program sementara yang diadakan dalam rangka penanganan dampak Pandemi Covid-19 sehingga bersifat sementara, bukan merupakan program reguler. Awalnya direncanakan untuk tahun 2021 hanya Januari – April. Namun saat ini ada perpanjangan hingga Juli 2021. Jadi bukan berarti jika sudah pernah dapat maka berarti akan selalu dapat.

      Terimakasih.

  13. Saya mau bertanya ya bapak ibuk
    Kenapa kartu bansos saya tidak bisa mengecek saldo.
    Klo setiap di cek pasti ada kalimat system mulfunction
    Kenapa ya bapak ibuk.mohon bantuannya ya bapak ibuk

    1. Selamat malam Saudari Heppi

      Merespon permasalahan yang Saudari alami tentang penggunaan Kartu Keluarga Sejahtera, silakan Saudari menghubungi Bank selaku pihak yang menerbitkan kartu tersebut dengan terlebih dahulu melaporkan permasalahan tersebut kepada Dinas Sosial Kabupaten/Kota setempat, sesuai alamat KTP Saudari.

      Terimakasih.

  14. Maaf mau tanya tolong data KK saya mask engak perna dapat bantuan apapun dari pemerintah,dari semejak pemerintah mengucur kan bantuan sama sekali tidak perna dapat bantuan apapunedangkam data perna kelur seperti basos sembako atau bantu sn tunai 300 ribu,nama istri selalu keluar dan Keteranganya tersalurka tapi ketaatannya tidak perna dapat udangan dari kelurahan sedang kan saya orang perantau dan ber KK DKI dan ngontrak dan menyekolak anak disuwasta semua serba paki uwang pak pak .tolong di i cek mohon bantuannya pak sangat,data saya sudah perna di data dari keluraha pak yg dataDtks

    1. Selamat pagi Saudara Mustakip

      Merespon pertanyaan Saudara terkait BST, perlu kami informasikan bahwa undangan pengambilan BST didistribusikan melalui pemerintah desa/kelurahan sesuai alamat KTP Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Jika KPM tinggal/berdomisili di wilayah lain, maka ketersampaian undangan sangat bergantung pada sejauh mana pihak kelurahan setempat (sesuai alamat KTP Saudara) dan Saudara mengupayakannya.

      Terkait hasil pengecekan, apabila yang dimaksud adalah pengecekan melalui web cekbansos.kemensos.go.id, perlu kami sampaikan bahwa halaman tersebut menampilkan nama seluruh penerima bantuan sosial di lingkup desa/kelurahan sesuai pengaturan alamat dan nama yang Saudara ketikkan. Tujuannya memberikan keleluasaan bagi masyarakat untuk dapat mengetahui nama penerima bantuan di sekitarnya, sehingga dapat turut menjalankan fungsi pengawasan akan ketepatan sasaran bantuan di lingkungannya. Jadi pastikan mengetikkan nama lengkap sesuai KTP dan cek usia untuk memastikan data yang keluar adalah data yang Saudara maksud. Apabila nama lengkap, usia dan alamat yang keluar sama persis lebih dari satu, atau merasa bukan penerima tapi nama muncul di cekbansos, Saudara bisa mencari informasi di wilayah Saudara untuk memastikan siapa KPM yang dimaksud.

      Sedangkan untuk cek data DTKS, apabila Saudara merupakan warga (ber KTP?KK DKI) maka pengecekan data keluarga Saudara hanya bisa dilakukan oleh pihak berwenang, yaitu Dinas Sosial DKI.

      Terimakasih.

  15. Assalamualaikum, saya mau tanyk kenapa saya tidak dpt Bst bln juli ini sedangkan saya selalu dpt yg terakhir bln April lalu,sedangkan penerimanya kn yg lama2 dpt semua kn aneh Yg kerja2 dpt semua sedangkan suami dn saya tdk ada yg bekerja sama sekali,mohon penjelasannya.terima kasih

    1. Selamat malam Saudari Novitasari

      Merespon pertanyaan Saudari terkait BST, perlu kami informasikan bahwa seiring dengan hasil evaluasi pelaksanaan program-program bansos, serta dinamika aturan Pengelolaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang mulanya diatur dalam Permensos No 5 tahun 2019 yang kemudian mengalami perubahan melalui Permensos No 11 Tahun 2019 dan terakhir yang berlaku saat ini adalah Permensos No 3 Tahun 2021 sedikit banyak berakibat pada dinamika data penerima bantuan sosial. Sehingga dampaknya adalah penghentian penyaluran bagi sebagian KPM.
      Secara umum mulai tahun 2021, perbaikan data penerima bantuan sosial mulai mengalami perbaikan secara rutin setiap bulan yang dilakukan oleh Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Kabupaten/Kota. Perbaikan yang dilakukan salah satunya mencakup validasi data kependudukan yang dilakukan bersama Dukcapil baik di tingkat Kabupaten/Kota hingga Dukcapil Pusat di Kemendagri. Melalui proses ini kasus-kasus invaliditas data kependudukan yang terdeteksi (seperti NIK sama nama beda, NIK invalid/belum rekam eKTP, NIK ganda, dll) secara otomatis data KPM menjadi tidak valid, sehingga tidak muncul dalam daftar KPM periode salur berjalan.

      Selain karena proses validasi data kependudukan, bisa juga terjadi perbaikan data ada di tahap pengusulan. Misalnya digantikan oleh KPM lain yang lebih berhak/membutuhkan di forum Musyawarah Desa/Kelurahan. Atau terjadi perubahan KK, tetapi belum melaporkan perubahan data, dll.
      Sedangkan terkait dengan Bantuan Sosial Tunasi (BST), perlu kami informasikan bahwa BST merupakan program yang diadakan dalam rangka penanganan dampak Pandemi Covid-19 sehingga bersifat sementara, bukan merupakan program reguler. Awalnya direncanakan untuk tahun 2021 hanya Januari – April. Namun saat ini ada perpanjangan hingga Juli 2021. Jadi bukan berarti jika sudah pernah dapat maka seterusnya akan selalu dapat.

      Terimakasih

  16. Selamat siang, ijin bertanya ayah saya penerima bantuan BST tetapi ayah saya sudah meninggal bulan Juli. Apakah bantuan BST masih berhak dapat untuk istri serta anak² nya di rumah atau bagaimana ya? Terimakasih?

    1. Selamat malam Saudari Indah

      Menjawab pertanyaan Saudari terkait pengambilan BST oleh ahli waris, dapat kami sampaikan bahwa apabila penerima meninggal pengambilan masih dapat dilakukan oleh keluarga yang masih ada dalam satu KK yang sama dengan almarhum. Pada saat pengambilan BST, perwakilan keluarga yang ditunjuk datang membawa KTP serta KK asli dimana namanya dan nama almarhum masih tercantum.

      Terimakasih.

  17. Maaf mau nnya ibu saya dapat BNPT tapi status keterangannya sudah salur Kemensos itu apa ya maksutnya tolong penjelasannya, karna ibu saya cek di KKS nya tidak ada saldo ?

    1. Selamat malam Saudari Elin

      Merespon pertanyaan yang Saudari ajukan, silakan dicek kembali apakah kolom PERIODE terisi bulan salurnya. Apabila kosong maka berarti ibu Saudari bukan merupakan KPM periode salur tertentu.

      Terimakasih.

  18. selamat siang pak, belum lama ini saya mengecek data bansos kemensos lewat cek bansos.go.id , ternyata ibu saya masuk dalam daftar. dan itu ada pkh periode maret 2021 tapi ibu saya belum pernah menerima undangan maupun bantuannya. dan bagaiamana juga mengetahui kalo itu benar nama ibu saya. karena dilink hanya tertera provinsi kabupaten kecamatan dan kelurahannya. mohon infonya..

    1. Selamat malam Saudari Vivi

      Terkait hasil pengecekan data Saudari di cekbansos.kemensos.go.id., perlu kami sampaikan bahwa halaman tersebut menampilkan nama seluruh penerima bantuan sosial di lingkup desa/kelurahan sesuai pengaturan alamat dan nama yang Saudari ketikkan. Tujuannya memberikan keleluasaan bagi masyarakat untuk dapat mengetahui nama penerima bantuan di sekitarnya, sehingga dapat turut menjalankan fungsi pengawasan akan ketepatan sasaran bantuan di lingkungannya. Jadi pastikan mengetikkan nama lengkap sesuai KTP untuk memastikan data yang keluar adalah data Saudari. Apabila nama dan alamat yang keluar sama persis lebih dari satu, Saudari bisa mencari informasi di wilayah Saudari untuk memastikan siapa KPM yang dimaksud.

      Terkait kepesertaan PKH, perlu kami informasikan bahwa :
      1) Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program reguler Kementerian sosial yang memiliki kegiatan rutin. Keikutsertaan KPM dalam kegiatan tersebut merupakan syarat pencairan bantuan. Setiap KPM tergabung dalam kelompok yang tiap kelompoknya didampingi oleh seorang petugas pendamping PKH. Sehingga jika Saudari atau keluarga Saudari merupakan KPM PKH aktif, maka seharusnya infoinfo terkait kepesertaan maupun bantuan telah disosialisasikan oleh pendamping kelompok.

      2) Silakan ditelusuri apakah ada anggota keluarga lain yang pernah menjadi / masih merupakan peserta PKH aktif. Bila ya, maka NIK Saudari otomatis ikut terdeteksi. Sebagai informasi, bahwa sasaran PKH berbasis keluarga (KK). Sehingga apabila keluarga Saudari merupakan Keluarga Penerima manfaat (KPM) PKH, maka seluruh nama/NIK yang berada di KK yang sama otomatis terdeteksi sebagai KPM PKH.

      Terimakasih.

  19. Saya sudah pindah alamat KK yg baru,apakah data saya sebagai penerima BLT/BST sudah ikut terdaftar di alamat KK yg baru apa masih di alamat KK yg lama

    1. Selamat malam Saudara Siswanto

      Merespon pertanyaan Saudara tentang kepesertaan program bantuan sosial, perlu kami informasikan bahwa berdasarkan Permensos no 3 Tahun 2021 semua pelaksanaan program bantuan baik dari pemerintah pusat maupun daerah harus berdasarkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Hal tersebut berlaku juga untuk pelaksanaan penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST).

      Sekilas tentang DTKS, secara umum DTKS merupakan data yang menggambarkan kondisi kesejahteraan suatu rumahtangga, dimana rumahtangga terdiri dari keluarga dan anggota rumahtangga. Sehingga pada prinsipnya sebuah rumahtangga didata berdasarkan kondisi bangunan rumah yang ditempati beserta isinya dan demografi anggota keluarganya.
      Updating / perubahan data DTKS dilakukan sesuai keperluan. Apabila perubahan hanya berupa penambahan/pengurangan anggota rumahtangga, maka tidak akan merubah IDBDT rumahtangga tersebut. Tetapi apabila yang terjadi adalah perubahan seperti pemisahan KK, perpindahan penduduk atau sejenisnya yang mengakibatkan adanya perubahan data alamat dalam KTP/KK, maka perlu dilakukan pendataan ulang. Pengusulan DTKS dilakukan melalui forum musyawarah desa/kelurahan setempat, sesuai alamat KTP yang memiliki kewenangan untuk mengusulkan warga miskin di wilayahnya masuk ke dalam DTKS. Artinya tidak ada kewenangan mutlak seorang/keluarga KPM untuk dapat mempertahankan bantuannya secara terus menerus apabila ada rumahtangga/keluarga lain yang lebih membutuhkan di wilayahnya.

      Sedangkan terkait dengan Bantuan Sosial Tunasi (BST), perlu kami informasikan bahwa BST merupakan program yang diadakan dalam rangka penanganan dampak Pandemi Covid-19 sehingga bersifat sementara, bukan merupakan program reguler. Awalnya direncanakan untuk tahun 2021 hanya Januari – April. Namun saat ini ada perpanjangan hingga Juli 2021. Jadi bukan berarti jika sudah pernah dapat maka berarti akan selalu dapat.

      Terimakasih.

  20. Selamat siang ,
    saya dari dlingo, bantul, yogyakarta
    bolehkah berkenan untuk infomasinya ,
    Ibu saya terdaftar di dalam penerima BNPT, bagaimana langkah untuk mencairkannya ‘ karna sebelumnya belum pernah mendapatkan bantuan ‘ terimakasih

    1. Selamat sore Saudara Suryanto

      Merespon pertanyaan Saudara terkait kepesertaan BPNT atau yang sekarang disebut dengan Program Sembako :

      1) Pastikan info bahwa ibu Saudara merupakan KPM BPNT adalah benar. Untuk itu Saudara dapat melakukan cek mandiri data Ibu Saudara melalui cekbansos.kemensos.go.id.
      Perlu kami sampaikan bahwa halaman tersebut menampilkan nama seluruh penerima bantuan sosial di lingkup desa/kelurahan sesuai pengaturan alamat dan nama yang Saudari ketikkan. Tujuannya memberikan keleluasaan bagi masyarakat untuk dapat mengetahui nama penerima bantuan di sekitarnya, sehingga dapat turut menjalankan fungsi pengawasan akan ketepatan sasaran bantuan di lingkungannya. Jadi pastikan mengetikkan nama lengkap sesuai KTP untuk memastikan data yang keluar adalah data Saudari. Apabila nama dan alamat yang keluar sama persis lebih dari satu, Saudari bisa mencari informasi di wilayah Saudara untuk memastikan siapa KPM yang dimaksud.

      2) Apabila setelah memastikan benar Ibu Saudara merupakan KPM BPNT, maka pada pengecekan tersebut silakan perhatikan isi kolom PERIODE. Apabila benar berisi nama bulan & tahun 2021, maka berarti Ibu Saudara merupakan KPM BPNT periode tersebut.

      3) Berdasarkan pedoman program Sembako, sebelum dilakukannya penyaluran ada tahap sosialisasi dimana KPM dikumpulkan untuk diberikan kartu dan diberikan pemahaman, termasuk cara pencairan dan aturan pembelanjaan yang boleh dilakukan. Sehingga apabila benar Ibu Saudari merupakan KPM Sembako periode terdekat, seharusnya sudah mengetahui atau minimal akan segera mendapatkannya dalam waktu dekat.
      Untuk informasi lebih lanjut terkait Program Sembako bisa diakses melalui tautan berikut : Pedoman Umum Program Sembako

      Terimakasih.

  21. Saya penerima bansos tunai dibulan maret, tapi saya tanya RT setempat terkait undangannya, belum ada, gmn caranya untuk ambil bansos tersebut

    1. Selamat malam Saudara Sayiful

      Merespon pertanyaan Saudara, perlu kami informasikan bahwa undangan BST didistribusikan melalui pemerintah desa/kelurahan sesuai alamat KTP Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Jika KPM tinggal/berdomisili di wilayah lain, maka ketersampaian undangan sangat bergantuung pada sejauh mana pihak kelurahan setempat Saudara dan Saudara mengupayakannya.

      Sebagai informasi, untuk wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta, penyaluran BST periode XII – XIII yang disalurkan pada bulan April telah sampai pada tahap closing untuk semua cabang penyalur. Sehingga sesuai prosedur, PT.POS selaku pihak penyalur telah melaporkan hasil penyalurannya, dan bantuan yang tidak diambil oleh KPM telah dikembalikan ke kas negara.
      Berhubung Saudara adalah warga Tangerang, Banten, maka silakan mencari informasi melalui DInas Sosial setempat, sesuai alamat KTP.

      Terimakasih

    1. Selamat siang Saudari Fitri

      Menjawab pertanyaan Saudari tentang pengambilan BST, kami sarankan agar penerima tetap mencoba datang melakukan pengambilan di waktu dan lokasi sesuai informasi yang ada di undangan dengan membawa KTP asli dan sampaikan permasalahannya kepada pihak penyalur. Karena untuk kejadian-kejadian tertentu di luar juknis kebijakan ada di pihak penyalur.

      Terimakasih.

  22. Arya
    Awaiting for approval
    21 Juli 2021 22:53
    Ass, adik saya awalnya sudah mendapatkan bantuan BPNT sembako, mulai taun ini bantuan tersebut jadi tidak ada. Di cek di bansos kemensos muncul keterangan sudah salur kemensos. Mohon penjelasannya

    1. Selamat malam Saudara Arya

      Merespon pertanyaan yang Saudara ajukan, silakan dicek kembali apakah kolom PERIODE terisi bulan salurnya. Apabila kosong maka berarti bukan merupakan KPM periode salur tertentu.

      Terimakasih.

  23. Assalamualaikum wr.wb
    Maaf sebelumnya saya mau tanya saya coba cek dan hasilnya begitu . Dan saya gk punya kartu dan saya gk pernah jadi anggota pkh . Itu makstunya gmna
    Mohon penjelasannya sebelumnya terima kasih

    1. Wa’alaikumussalam wr wb
      Selamat malam Saudari Siti

      Merespon pertanyaan Saudari terkait kepesertaan PKH, dapat kami informasikan bahwa :
      1) Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program reguler Kementerian sosial yang memiliki kegiatan rutin. Keikutsertaan KPM dalam kegiatan tersebut merupakan syarat pencairan bantuan. Setiap KPM tergabung dalam kelompok yang tiap kelompoknya didampingi oleh seorang petugas pendamping PKH. Sehingga jika Saudari atau keluarga Saudari merupakan KPM PKH aktif, maka seharusnya infoinfo terkait kepesertaan maupun bantuan telah disosialisasikan oleh pendamping kelompok.
      2) Perlu ditelusuri apakah ada anggota keluarga lain yang pernah menjadi / masih merupakan peserta PKH aktif. Bila ya, maka NIK ibu Saudari otomatis ikut terdaftar. Sebagai informasi, bahwa sasaran PKH berbasis keluarga (KK). Sehingga apabila keluarga Saudari merupakan Keluarga Penerima manfaat (KPM) PKH, maka seluruh nama/NIK yang berada di KK yang sama otomatis terdeteksi sebagai KPM PKH.
      3) Pada hasil yang keluar pada saat Saudari melakukan cek data ibu Saudari di cekbansos.kemensos.go.id, silakan diteliti kembali isi dari kolom keterangan. Jika kolom keterangan berisi ART atau anggota rumah tangga, artinya ibu Saudari merupakan bagian dari rumahtangga / keluarga peserta/penerima PKH.

      Untuk info lebih lanjut terkait status kepesertaan PKH keluarga Saudari, kami sarankan Saudari menanyakan ke Pendamping PKH yang berkantor di kecamatan sesuai alamat KTP Saudari, atau ke Dinas Sosial Kabupaten/Kota setempat sesuai alamat KTP Saudari.

      Terimakasih.

  24. Assalamualaikum….
    Saya mau bertanya kenapa warga domisili tidak pernah dapat bantuan sedangkan ada tetangga saya sepertinya gajinya da puluhan juta kok dapat bantuan BST cara kerja perbaikan data yg dimaksud dinas sosial itu seperti apa dan bagaimana cara kerja dinas sosial.klo bikin KJP aja punya mobil Uda keliatan punya pajak mobil Uda ga bisa hla ini punya mobil bisa beli rumah di atas 500jt dapat BST

    1. Wa’alaikumussalam wr wb
      Selamat malam Saudari Tutik

      Terimakasih atas kepedulian Saudari menyampaikan informasi tersebut.
      Apabila Saudari merupakan warga (berKTP) DIY, mohon melanjutkan laporan Saudari tersebut dengan mengirimkan bukti-bukti yang diperlukan
      (identitas tetangga yang dilaporkan, alamat, foto tempat tinggal, dll) melalui email agar dapat ditindaklanjuti oleh pihak berwenang.

      Terimakasih.

  25. sore min, mau tanya, saya dapat undangan bst untuk juli 2021,jika undangan bst tidak sesuai alamat dengan ktp,apakah bisa diambil? sebelumnya ktp saya jakarta barat , sekarang sudah pindah ke jakarta timur, tapi nomor nik ktp tetap sama

    1. Selamat malam Saudara Amir

      Merespon pertanyaan Saudara tentang pencairan BST, pada prinsipnya bukti dokumen yang harus ditunjukkan oleh KPM pada saat pencairan adalah untuk memastikan bahwa bantuan diterima benar-benar oleh yang bersangkutan sendiri. Sehingga seharusnya perubahan alamat tidak menjadi masalah saat pengambilan. Silakan dipastikan lagi dengan menanyakannya ke pihak berwenang di wilayah Saudara.

      Terimakasih.

  26. Selamat siang,maaf mau bertanya .saya cek bansos Kemensos ada nama saya dan usia, keterangan BST : ya , status proses pos, periode April 21.
    Apakah saya dapat BST periode sekarang,saya dari dulu belum pernah dapat pantuan. dan pada BST April kemarin jg tidak dapat.mohon penjelasan nya, terimakasih banyak

    1. Selamat malam Saudara Eko

      Merespon pertanyaan Saudara, Perlu kami sampaikan bahwa halaman tersebut menampilkan nama seluruh penerima bantuan sosial di lingkup desa/kelurahan sesuai pengaturan alamat dan nama yang Saudara ketikkan. Tujuannya memberikan keleluasaan bagi masyarakat untuk dapat mengetahui nama penerima bantuan di sekitarnya, sehingga dapat turut menjalankan fungsi pengawasan akan ketepatan sasaran bantuan di lingkungannya. Jadi pastikan mengetikkan nama lengkap sesuai KTP untuk memastikan data yang keluar adalah data Saudari. Apabila nama lengkap, usia dan alamat yang keluar sama persis lebih dari satu, Saudara bisa mencari informasi di wilayah Saudara untuk memastikan siapa KPM yang dimaksud.

      Perlu kami informasikan pula bahwa undangan BST didistribusikan melalui pemerintah desa/kelurahan sesuai alamat KTP Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Jika KPM tinggal/berdomisili di wilayah lain, maka ketersampaian undangan sangat bergantung pada sejauh mana pihak kelurahan setempat Saudara dan Saudara mengupayakannya.

      Menambahkan informasi, untuk wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta, penyaluran BST periode XII – XIII yang disalurkan pada bulan April telah sampai pada tahap closing untuk semua cabang penyalur. Sehingga sesuai prosedur, PT.POS selaku pihak penyalur telah melaporkan hasil penyalurannya, dan bantuan yang tidak diambil oleh KPM telah dikembalikan ke kas negara.
      Jika Saudara bukan warga DIY, maka silakan mencari informasi melalui DInas Sosial setempat, sesuai alamat KTP.

      Terimakasih

  27. Assalamualaikum selamat siang maaf saya mau tanya mengenai bansos BST bulan ini saya tidak menerima undangan dari kantor pos.padahal sebelumnya saya selalu dapat undang dan dapat bantuan BST tersebut.mohon penjelasan

    1. Selamat siang Saudara Jati

      Merespon pertanyaan Saudara terkait BST, perlu kami informasikan bahwa seiring dengan hasil evaluasi pelaksanaan program-program bansos, serta dinamika aturan Pengelolaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang mulanya diatur dalam Permensos No 5 tahun 2019 yang kemudian mengalami perubahan melalui Permensos No 11 Tahun 2019 dan terakhir yang berlaku saat ini adalah Permensos No 3 Tahun 2021 sedikit banyak berakibat pada dinamika data penerima bantuan sosial. Sehingga dampaknya adalah penghentian penyaluran bagi sebagian KPM.
      Secara umum mulai tahun 2021, perbaikan data penerima bantuan sosial mulai mengalami perbaikan secara rutin setiap bulan yang dilakukan oleh Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Kabupaten/Kota. Perbaikan yang dilakukan salah satunya mencakup validasi data kependudukan yang dilakukan bersama Dukcapil baik di tingkat Kabupaten/Kota hingga Dukcapil Pusat di Kemendagri. Melalui proses ini kasus-kasus invaliditas data kependudukan yang terdeteksi (seperti NIK sama nama beda, NIK invalid/belum rekam eKTP, NIK ganda, dll) secara otomatis data KPM menjadi tidak valid, sehingga tidak muncul dalam daftar KPM periode salur berjalan.
      Selain karena proses validasi data kependudukan, bisa juga terjadi perbaikan data ada di tahap pengusulan. Misalnya digantikan oleh KPM lain yang lebih berhak/membutuhkan di forum Musyawarah Desa/Kelurahan. Atau terjadi perubahan KK, tetapi belum melaporkan perubahan data, dll.

      Sedangkan terkait dengan Bantuan Sosial Tunasi (BST), perlu kami informasikan bahwa BST merupakan program yang diadakan dalam rangka penanganan dampak Pandemi Covid-19 sehingga bersifat sementara, bukan merupakan program reguler. Awalnya direncanakan untuk tahun 2021 hanya Januari – April. Namun saat ini ada perpanjangan hingga Juli 2021. Jadi bukan berarti jika sudah pernah dapat maka berarti akan selalu dapat.
      Untuk memastikan silakan melakukan pengecekan mandiri melalui atau mengecek keberadaan nama Saudara di tempat biasa dilakukan pengumuman penerima BST ditempel (di kantor kelurahan/di kantor pos setempat sesuai alamat KTP Saudara).

      Terimakasih.

  28. Assalamualaikum,,, saya warga yg sebelumnya mendapatkan bst, kenapa bulan juli ini saya tidak terdaftar lagi, harap diaktifkan lagi sebagai penerima bst,karna saya tidak mendapatkan bantuan apapun selain bst, tarima kasih atas tanfgapannya.

    1. Selamat pagi Saudara Lukman

      Merespon pertanyaan Saudara terkait BST, perlu kami informasikan bahwa seiring dengan hasil evaluasi pelaksanaan program-program bansos, serta dinamika aturan Pengelolaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang mulanya diatur dalam Permensos No 5 tahun 2019 yang kemudian mengalami perubahan melalui Permensos No 11 Tahun 2019 dan terakhir yang berlaku saat ini adalah Permensos No 3 Tahun 2021 sedikit banyak berakibat pada dinamika data penerima bantuan sosial. Sehingga dampaknya adalah penghentian penyaluran bagi sebagian KPM.
      Secara umum mulai tahun 2021, perbaikan data penerima bantuan sosial mulai mengalami perbaikan secara rutin setiap bulan yang dilakukan oleh Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Kabupaten/Kota. Perbaikan yang dilakukan salah satunya mencakup validasi data kependudukan yang dilakukan bersama Dukcapil baik di tingkat Kabupaten/Kota hingga Dukcapil Pusat di Kemendagri. Melalui proses ini kasus-kasus invaliditas data kependudukan yang terdeteksi (seperti NIK sama nama beda, NIK invalid/belum rekam eKTP, NIK ganda, dll) secara otomatis data KPM menjadi tidak valid, sehingga tidak muncul dalam daftar KPM periode salur berjalan.
      Selain karena proses validasi data kependudukan, bisa juga terjadi perbaikan data ada di tahap pengusulan. Misalnya digantikan oleh KPM lain yang lebih berhak/membutuhkan di forum Musyawarah Desa/Kelurahan. Atau terjadi perubahan KK, tetapi belum melaporkan perubahan data, dll.

      Sedangkan terkait dengan Bantuan Sosial Tunasi (BST), perlu kami informasikan bahwa BST merupakan program yang diadakan dalam rangka penanganan dampak Pandemi Covid-19 sehingga bersifat sementara, bukan merupakan program reguler. Awalnya direncanakan untuk tahun 2021 hanya Januari – April. Namun saat ini ada perpanjangan hingga Juli 2021. Jadi bukan berarti jika sudah pernah dapat maka berarti akan selalu dapat.
      Apabila Saudara berasal dari keluarga miskin dan membutuhkan bantuan sosial, Saudara dapat mendaftarkan keluarga melalui sekretariat Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) yang ada di kantor Dinas Sosial Kabupaten/Kota setempat (sesuai alamat KTP) dengan membawa KTP dan KK.
      Di sana petugas akan mengajukan beberapa pertanyaan untuk memastikan bahwa keluarga Saudara sesuai dengan kriteria yang ditentukan oleh Kementerian Sosial berdasarkan Permensos No 3 Tahun 2021 yang mulai berlaku bulan Mei ini. Pengajuan KPM bansos akan diikuti dengan pengusulan data keluarga Saudara ke dalam DTKS yang di dalamnya termasuk melalui proses musyawarah di tingkat kelurahan sesuai alamat KTP Saudara dan kunjungan rumah oleh petugas dalam rangka verifikasi data.

      Terimakasih.

  29. Selamat siang,saya mau tanya sebelum nya saya cek bst bapa saya terdaftar sebagai penerima bst tetapi di atm saldo nya nol ,terus saya cek lagi tidak terdaftar itu kenapa ya?
    Trimakasih

    1. Selamat pagi Saudari Windy

      Merespon pertanyaan Saudari terkait BST, perlu kami informasikan bahwa seiring dengan hasil evaluasi pelaksanaan program-program bansos, serta dinamika aturan Pengelolaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang mulanya diatur dalam Permensos No 5 tahun 2019 yang kemudian mengalami perubahan melalui Permensos No 11 Tahun 2019 dan terakhir yang berlaku saat ini adalah Permensos No 3 Tahun 2021 sedikit banyak berakibat pada dinamika data penerima bantuan sosial. Sehingga dampaknya adalah penghentian penyaluran bagi sebagian KPM.
      Secara umum mulai tahun 2021, perbaikan data penerima bantuan sosial mulai mengalami perbaikan secara rutin setiap bulan yang dilakukan oleh Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Kabupaten/Kota. Perbaikan yang dilakukan salah satunya mencakup validasi data kependudukan yang dilakukan bersama Dukcapil baik di tingkat Kabupaten/Kota hingga Dukcapil Pusat di Kemendagri. Melalui proses ini kasus-kasus invaliditas data kependudukan yang terdeteksi (seperti NIK sama nama beda, NIK invalid/belum rekam eKTP, NIK ganda, dll) secara otomatis data KPM menjadi tidak valid, sehingga tidak muncul dalam daftar KPM periode salur berjalan.
      Selain karena proses validasi data kependudukan, bisa juga terjadi perbaikan data ada di tahap pengusulan. Misalnya digantikan oleh KPM lain yang lebih berhak/membutuhkan di forum Musyawarah Desa/Kelurahan. Atau terjadi perubahan KK, tetapi belum melaporkan perubahan data, dll.

      Sedangkan terkait dengan Bantuan Sosial Tunasi (BST), perlu kami informasikan bahwa BST merupakan program sementara yang diadakan dalam rangka penanganan dampak Pandemi Covid-19 sehingga bersifat sementara, bukan merupakan program reguler. Awalnya direncanakan untuk tahun 2021 hanya Januari – April. Namun saat ini ada perpanjangan hingga Juli 2021. Jadi bukan berarti jika sudah pernah dapat maka berarti akan selalu dapat.

      Terimakasih.

  30. Assalamualaikum mas atau mb mau tanya apa BST suami saya dapat lagi tidak ya bulan juli ini . Soal saya cek hasilnya selalu begitu terus . Seblumnya terima kasih . Dan saya mau tanya saya cek nama saya . Saya kedaftar pkh tpi statusnya art . Dan periodenya masih kosong . Dan saya punya anak balita .. mohon dibalas . Seblumnya terima kasih

    1. Wa’alaikumussalam. Selamat pagi Saudari Siti

      Merespon pertanyaan Saudari, dapat kami sampaikan bahwa :
      1. Jika setelah melakukan cek melalui cekbansos.kemensos.go.id isi kolom keterangan tidak terjadi perubahan (tidak muncul periode Juli) berarti YBS tidak masuk dalam daftar KPM periode Juli 2021.
      2. Menjawab pertanyaan Saudari terkait status kepesertaan PKH, sekali lagi perlu kami sampaikan bahwa Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program reguler Kementerian sosial yang memiliki kegiatan rutin. Keikutsertaan KPM dalam kegiatan tersebut merupakan syarat pencairan bantuan. Setiap KPM tergabung dalam kelompok yang tiap kelompoknya didampingi oleh seorang petugas pendamping PKH. Sehingga jika Saudari atau keluarga Saudari merupakan KPM PKH aktif, maka seharusnya infoinfo terkait kepesertaan maupun bantuan telah disosialisasikan oleh pendamping kelompok.
      Silakan ditelusuri apakah ada anggota keluarga lain yang pernah menjadi / masih merupakan peserta PKH aktif. Bila ya, maka NIK Saudari otomatis ikut terdeteksi. Sebagai informasi, bahwa sasaran PKH berbasis keluarga (KK). Sehingga apabila keluarga Saudari merupakan Keluarga Penerima manfaat (KPM) PKH, maka seluruh nama/NIK yang berada di KK yang sama otomatis terdeteksi sebagai KPM PKH.
      3) Pada hasil yang keluar pada saat Saudari melakukan cek data di cekbansos.kemensos.go.id, jika kolom keterangan berisi ART atau anggota rumah tangga, artinya Saudari merupakan bagian dari rumahtangga / keluarga peserta/penerima PKH.

      Untuk info lebih lanjut terkait status kepesertaan PKH keluarga Saudari, kami sarankan Saudari menanyakan ke Pendamping PKH yang berkantor di kecamatan sesuai alamat KTP Saudari, atau ke Dinas Sosial Kabupaten/Kota setempat sesuai alamat KTP Saudari.

      Terimakasih.

  31. Selamat siang kak, sy agni, nama sy terdaftar sbg penerima bpnt, padahal sy tdk pernah mendapat bantuan apa2, mmg keluarga ibu sy adl penerima pkh, tetapi sy sdh pisah kk dr tahun 2017, smpai skrg sy cek nama sy msh terdaftar penerima bpnt. Itu gmn ya? Krn dulu satu kk apa sy mmg dapat bpnt?
    Trimakasih

    1. Selamat siang Saudari Agni

      Dapat kami informasikan bahwa PKH dan BPNT atau yang sekarang disebut sebagai Bantuan Sosial Pangan/Sembako merupakan program dengan sasaran berbasis keluarga. Jika setelah pisah KK Saudari belum pernah mengajukan diri sebagai penerima bantuan, maka kemungkinan data keluarga Ibu (termasuk Saudari) ada dalam DTKS yang memang belum diperbarui.

      Untuk melakukan perbaikan DTKS, Saudari bisa datang ke Dinas Sosial Kabupaten/Lota setempat sesuai alamat di KK lama dengan membawa KTP dan KK terbaru, baik KK ibu Saudari maupun KK keluarga Saudari.

      Terimakasih.

  32. selamat siang, mhon izin saya mau bertanya…
    Nama saya nina, sya mau tanya bagaimna caranya msrubah nama di kartu atm yg tidak sesuai dengan KK dan KTP, bapak saya penerima manfaat bnt dan pkh tpi krena ketidakcocokan nama di ATM dana kK KTP jadi bapak sya tidak menerima manfaat itu lagii… Terima kasih min, mhon jawabannya dan bantuannya..

    1. Selamat pagi Saudari Nina

      Merespon pertanyaan Saudari terkait kesalahan data pada kartu ATM, Saudari dapat menghubungi pihak Bank terkait selaku yang menerbitkan kartu tersebut dengan membawa bukti data yang sesuai (KTP & KK). Atau untuk lebih jelasnya, apabila keluarga Saudari merupakan peserta PKH aktif maka permasalahan ini dapat dikonsultasikan dengan Pendamping PKH kelompok untuk dapat dicari solusinya.

      Terimakasih.

      Terimakasih.

  33. Pagi pak saya mo tanya giman kalo nama saya dapat kpm trs kemaren pindah ke alamat dki karna anak sekolah

    1. Selamat pagi Saudari Rofikoh

      Mohon diperjelas pertanyaannya. Keluarga Penerima Manfaat (KPM) apa yang dimaksud, permasalahannya ada dimana/apa yang ditanyakan.

      Terimakasih.

  34. Selamat pagi,
    Untuk pengambilan bansos BST, apakah bisa diambil di kota Jogjakarta? Sedangkan domisili Jawa Barat.
    Ini dikarenakan,semenjak januari saya kerja di Jogjakarta dan sampai sekarang blom pulang ..sedangkan pengambilan BST wajib pakai surat undangan dari kantor pos.
    Mohon atas informasinya.
    Terima kasih

    1. Selamat siang Saudara Deny

      Merespon pertanyaan Saudara terkait pengambilan BST di wilayah lain, dapat kami sampaikan bahwa pengambilan dapat dilakukan di Kantor Pos Pusat, dengan syarat mampu menunjukkan cetak undangan, KTP asli dan yang bersangkutan datang sendiri.

      Terimakasih.

      1. Selamat pagi,
        Terima kasih sudah merespon pertanyaan saya.
        Untuk surat undangan pengambilan BST apakah bisa di download dari link atau website tertentu.?
        Dan apabil bisa…mohon infonya untuk link atau website nya tersebut.

        Terima kasih

        1. Selamat Pagi Saudara Deny

          Sekali lagi kami sampaikan bahwa distribusi undangan BST dilakukan secara fisik oleh Kantor Pos melalui Kelurahan. Jadi silakan menghubungi pihak kelurahan sesuai dengan alamat KTP Saudara.

          Terimakasih.

  35. Asslm’alaikum wr wb
    Mohon maaf pak
    Sya terdaftar bpnt d jawa, bpnt sudah salur d bank/pos itu gimna cara ngambil y pak
    Soal y kemaren baru pindah d dki karna anak mo sekolah ,itu gimna cara mncairkan y
    mohon penjelasan y pak terima kasih

    1. Selamat siang Saudari Rofikoh

      Merespon pertanyaan Saudara terkait pencairan BPNT/Sembako, dapat kami sampaikan bahwa saldo BPNT/Sembako dapat dibelanjakan di agen/ e-warung di seluruh Indonesia.

      Terimakasih.

  36. Nama di cek di Coronaco.id terdaftar sebagaimana penerima BST dari pemerintah Tapi saya belum terima ATM Bank DKI
    bagaimana solusi nya untuk mendapatkan ATM dki

    1. Selamat sore Saudara Rizal

      Perlu kami informasikan bahwa ini merupakan email resmi Dinas Sosial Daerah Istimewa Yogyakarta. Jika Saudara merupakan warga DKI maka artinya di luar kewenangan kami. Silakan menyampaikan permasalahan tersebut melalui Dinas Sosial Provinsi/Kab/Kota sesuai alamat KTP Saudara agar dapat ditindaklanjuti oleh pihak berwenang.

      Terimakasih.

  37. Selamat sore kak boleh saya tanya jika di keterangan bantuan PKH ada nama saya tp dikartu keluarga orangtua saya masih ada nama saya terus gimana ya

    1. Selamat sore Saudari Ika

      Merespon pertanyaan Saudari terkait status kepesertaan PKH, dapat kami informasikan bahwa :
      1) Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program reguler Kementerian sosial yang memiliki kegiatan rutin. Keikutsertaan KPM dalam kegiatan tersebut merupakan syarat pencairan bantuan. Setiap KPM tergabung dalam kelompok yang tiap kelompoknya didampingi oleh seorang petugas pendamping PKH. Sehingga jika Saudari atau keluarga Saudara merupakan KPM PKH aktif, maka seharusnya info bantuan telah disosialisasikan oleh pendamping kelompok.
      2) Perlu ditelusuri apakah ada anggota keluarga Saudara yang pernah menjadi / masih merupakan peserta PKH aktif. Bila ya, maka NIK Saudari otomatis ikut terdaftar. Sebagai informasi, bahwa sasaran PKH berbasis keluarga (KK). Sehingga apabila keluarga Saudari merupakan Keluarga Penerima manfaat (KPM) PKH, maka seluruh nama/NIK yang berada di KK yang sama otomatis terdeteksi sebagai KPM.
      3) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang sekarang disebut dengan Program Sembako, juga merupakan bantuan dengan sasaran berbasis keluarga.

      Untuk info lebih lanjut terkait status kepesertaan PKH keluarga Saudari, kami sarankan Saudari menanyakan ke Pendamping PKH yang berkantor di kecamatan sesuai alamat KTP Saudari, atau ke Dinas Sosial Kabupaten/Kota setempat sesuai alamat KTP Saudari.

      Semoga membantu.
      Terimakasih.

  38. Selamat siang… Sekarang ini sdng gempar sekali bst, blt, atau apapun yg termasuk bantuan dr pemerintah.. Tetapi knp sy tdk pernh mendapat kan itu y… Sy cm ibu rumah tangga dan suami cuma pekerja serabutan anak sy 3.. Mohon d tindak lanjuti..

    1. Selamat siang Saudari Yeni
      Merespon apa yang Saudari sampaikan terkait bantuan pemerintah, apabila yang dimaksud adalah bantuan sosial dari Kementerian Sosial, maka dapat kami informasikan bahwa jika keluarga Saudari memang termasuk warga miskin di wilayah Saudari, dan merasa membutuhkan bantuan tersebut, Saudari dapat mengajukan diri sebagai keluarga penerima manfaat (KPM) dengan datang langsung ke Sekretariat Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) yang ada di kantor Dinas Sosial Kabupaten/Kota sesuai alamat KTP Saudari dengan membawa bukti identitas (KTP dan KK yang berlaku).

      Di sana petugas akan mengajukan beberapa pertanyaan untuk memastikan bahwa keluarga saudari sesuai dengan kriteria yang ditentukan oleh Kementerian Sosial berdasarkan Permensos No 3 Tahun 2021 yang mulai berlaku bulan Mei ini. Pengajuan KPM bansos akan diikuti dengan pengusulan data keluarga Saudari ke dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), yang di dalamnya termasuk melalui proses musyawarah di tingkat kelurahan sesuai alamat KTP Saudari dan kunjungan rumah oleh petugas dalam rangka verifikasi dan validasi data.

      Terimakasih

  39. Selamat siang, saya pemegang KMS sejak Januari 2021, mohon bertanya manfaat apa yang bisa saya dapatkan dengan kartu tersebut? Terimakasih

    1. Selamat siang Saudari Cellya
      Merespon pertanyaan Saudari tentang program KMS atau yang sekarang disebut dengan Keluarga Sasaran Jaminan Perlindungan Sosial (KSJPS), apat kami informasikan bahwa KSJPS merupakan program di wilayah Kota Yogyakarta di mana keluarga yang masuk dalam KSJPS dapat mengakses program jaring pengaman sosial dari Pemkot Yogyakarta seperti santunan kematian, jaminan kesehatan dan jaminan pendidikan. Termasuk prioritas program pemberdayaan seperti Gandeng Gendong.
      Untuk informasi lebih lanjut, Saudari dapat menghubungi Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Yogyakarta.

      Terimakasih.

  40. Assalamualaikum
    Saya kan cek di kemensos..namanya saya tertera di pkh..stAtusnya ya keterangannya ART..gimana kalok kayak itu..itu dapet apa ndak

    1. Selamat siang Saudari Dzikri

      Menjawab pertanyaan Saudari terkait status kepesertaan PKH, dapat kami sampaikan bahwa :
      1. Perlu ditelusuri apakah ada anggota keluarga Saudari yang pernah menjadi / masih merupakan peserta PKH aktif. Bila ya, maka NIK Saudara otomatis ikut terdaftar. Sebagai informasi, bahwa sasaran PKH berbasis keluarga (KK). Sehingga apabila keluarga Saudari merupakan Keluarga Penerima manfaat (KPM) PKH, maka seluruh nama/NIK yang berada di KK yang sama otomatis terdeteksi sebagai KPM.
      2. Pada hasil yang keluar pada sat Saudari melakukan cek data diri di cekbansos.kemensos.go.id, silakan diteliti kembali isi dari kolom keterangan. Kolom keterangan berisi ART atau anggota rumah tangga, artinya Saudari merupakan bagian dari rumahtangga / keluarga peserta/penerima PKH.

      Semoga membantu.
      Terimakasih.

  41. Nama hosna saya berasal dari kalimantan barat izin bertanya buk nama saya sudah terdaftar di dtks jadi penerima pkh dan bpnt bahkan keterangan di dtks sudah proses bank tapi sampai saat ini saya belum menarima kartu pkh atau bpnt mohon solusi nya buk

    1. Selamat siang Saudara/i Hosna
      Merespon permasalahan yang Saudara/i sampaikan terkait kepesertaan PKH, perlu kami informasikan bahwa ini adalah email resmi Dinas Sosial Daerah IStimewa Yogyakarta. Berhubung Saudara/i berasal dari Kalimantan Barat, kami sarankan Saudara/i menyampaikan permasalahan tersebut kepada Dinas Sosial Kabupaten/Kota setempat, sesuai alamat KTP Saudara/i untuk dapat ditindaklanjuti.

      Terimakasih.

  42. Saya penerima pkh maret 2021 ..tapi baru mengetahui skrg saat saya mencoba memasukan data saya ternyata ada..apakah masih bisa didapatkan di bulan juli 2021 ini?

    1. Selamat siang Saudari Mardiana

      Menjawab pertanyaan Saudari terkait status kepesertaan PKH, dapat kami informasikan bahwa :
      1) Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program reguler Kementerian sosial yang memiliki kegiatan rutin. Keikutsertaan KPM dalam kegiatan tersebut merupakan syarat pencairan bantuan. Setiap KPM tergabung dalam kelompok yang tiap kelompoknya didampingi oleh seorang petugas pendamping PKH. Sehingga jika Saudari atau keluarga Saudari merupakan KPM PKH aktif, maka seharusnya info bantuan telah disosialisasikan oleh pendamping kelompok.
      2) Perlu ditelusuri apakah ada anggota keluarga Saudari yang pernah menjadi / masih merupakan peserta PKH aktif. Bila ya, maka NIK Saudara otomatis ikut terdaftar. Sebagai informasi, bahwa sasaran PKH berbasis keluarga (KK). Sehingga apabila keluarga Saudari merupakan Keluarga Penerima manfaat (KPM) PKH, maka seluruh nama/NIK yang berada di KK yang sama otomatis terdeteksi sebagai KPM.
      3) Pada hasil yang keluar pada sat Saudari melakukan cek data diri di cekbansos.kemensos.go.id, silakan diteliti kembali isi dari kolom keterangan. Jika kolom keterangan berisi ART atau anggota rumah tangga, artinya Saudari merupakan bagian dari rumahtangga / keluarga peserta/penerima PKH.

      Untuk info lebih lanjut terkait status kepesertaan PKH keluarga Saudari, kami sarankan Saudari menanyakan ke Pendamping PKH yang berkantor di kecamatan sesuai alamat KTP Saudari, atau ke Dinas Sosial Kabupaten/Kota setempat sesuai alamat KTP Saudari.

      Semoga membantu.
      Terimakasih.

  43. saya saidah warga pondok bambu jakarta timur .begini bu , kan bst cair kemarin tanggal 19 juli 2021 , tetapi punya saya tidak ada saldonya . Saya cek di dkts , nama suami saya tidak terdaftar tetapi nama saya terdaftar di pkh tetapi statusnya belum cair melainkan ART . Jadi bst saya tidak dapat , pkh juga tidak dapat karna saldo saya nol . Mohon penjelasannya mengapa bisa seperti itu bu , padahal kami dari keluarga tidak mampu , bahkan tidak ada yang menerima gaji dalam satu KK .Mohon bantuan dan balasannya bu .terimaksih

    1. Selamat siang Saudari Saidah

      Menjawab pertanyaan Saudari terkait status kepesertaan PKH, dapat kami sampaikan bahwa :
      1. Perlu ditelusuri apakah ada anggota keluarga Saudari yang pernah menjadi / masih merupakan peserta PKH aktif. Bila ya, maka NIK Saudara otomatis ikut terdaftar. Sebagai informasi, bahwa sasaran PKH berbasis keluarga (KK). Sehingga apabila keluarga Saudari merupakan Keluarga Penerima manfaat (KPM) PKH, maka seluruh nama/NIK yang berada di KK yang sama otomatis terdeteksi sebagai KPM.
      2. Pada hasil yang keluar pada sat Saudari melakukan cek data diri di cekbansos.kemensos.go.id, silakan diteliti kembali isi dari kolom keterangan. Kolom keterangan berisi ART atau anggota rumah tangga, artinya Saudari merupakan bagian dari rumahtangga / keluarga peserta/penerima PKH.
      Untuk info lebih lanjut silakan menghubungi Dinas Sosial Provinsi/Kabupaten/Kota sesuai alamat KTP Saudari.

      Semoga membantu.
      Terimakasih.

  44. Selamat pagi admin.. Saya baru cek dtks kalau nama saya terdaftar penerima pkh
    Tp saya cek suami tidak terdaftar Pkh
    Saya ada anak satu.
    Permasalahan nya setelah ini saya tidak tau apa itu nama saya atau bukan yang terdaftar karna nik KTP tidak terlampir.
    Apa yang harus saya lakukan untuk cek lebih lanjut jika memang valid nama itu sesuai nik saya sebagai penerima pkh
    Dan lanjutan nya saya harus ke mana mengurus serah Terima dana bansos nya..

    1. Selamat siang Saudari Rara

      Menjawab pertanyaan Saudari terkait status kepesertaan PKH, dapat kami informasikan bahwa :
      1) Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program reguler Kementerian sosial yang memiliki kegiatan rutin. Keikutsertaan KPM dalam kegiatan tersebut merupakan syarat pencairan bantuan. Setiap KPM tergabung dalam kelompok yang tiap kelompoknya didampingi oleh seorang petugas pendamping PKH. Sehingga jika Saudari atau keluarga Saudari merupakan KPM PKH aktif, maka seharusnya info bantuan telah disosialisasikan oleh pendamping kelompok.
      2) Perlu ditelusuri apakah ada anggota keluarga Saudari yang pernah menjadi / masih merupakan peserta PKH aktif. Bila ya, maka NIK Saudara otomatis ikut terdaftar. Sebagai informasi, bahwa sasaran PKH berbasis keluarga (KK). Sehingga apabila keluarga Saudari merupakan Keluarga Penerima manfaat (KPM) PKH, maka seluruh nama/NIK yang berada di KK yang sama otomatis terdeteksi sebagai KPM.
      3) Pada hasil yang keluar pada sat Saudari melakukan cek data diri di cekbansos.kemensos.go.id, silakan diteliti kembali isi dari kolom keterangan. Jika kolom keterangan berisi ART atau anggota rumah tangga, artinya Saudari merupakan bagian dari rumahtangga / keluarga peserta/penerima PKH.

      Untuk info lebih lanjut terkait status kepesertaan PKH keluarga Saudari, kami sarankan Saudari menanyakan ke Pendamping PKH yang berkantor di kecamatan sesuai alamat KTP Saudari, atau ke Dinas Sosial Kabupaten/Kota setempat sesuai alamat KTP Saudari.

      Semoga membantu.
      Terimakasih.

  45. Assalamualikum bu mohon maaf saya ingin bertanya.
    Nama saya Tari saya ingin mempertanyakan mengenai ibu saya bu tentang BST dan PKH. Ibu saya janda usia 67th dan kebetulan beliau sudah memiliki KMS tapi yang ingin saya pertanyakan KMS untuk ibu saya manfaatnya atau kegunaannya untuk apa ya bu apakah bisa memperoleh bantuan dari pemerintah? karna ibu saya bingung bu sama” punya KMS tapi ibu saya tidak terdata dalam DTKS. Terimakasih
    Wasalamualaikum wr wb

    1. Wa’alaikumussalam wr wb
      Selamat sore Saudari Aristia

      Merespon pertanyaan Saudari terkait KMS, perlu kami informasikan bahwa Kartu Menuju Sejahtera atau yang sekarang disebut dengan Keluarga Sasaran Jaminan Perlindungan Sosial (KSJPS) merupakan program di wilayah Kota Yogyakarta di mana keluarga yang masuk dalam KSJPS dapat mengakses program jaring pengaman sosial dari Pemkot Yogyakarta seperti santunan kematian, jaminan kesehatan dan jaminan pendidikan. Termasuk prioritas program pemberdayaan seperti Gandeng Gendong.
      Untuk informasi lebih lanjut, Saudari dapat menghubungi Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Yogyakarta.

      Terimakasih.

  46. Selamat mlm Bu
    Mau tanya klo menghapus dtks lama n buat dtks yg baru apakah kis dr pemerintah akan hpus jg/dinonaktifkan.
    Terima kasih.

    1. Selamat siang Saudara Faesol

      Merespon pertanyaan Saudara tentang Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), perlu kami informasikan bahwa secara umum DTKS merupakan data yang menggambarkan kondisi kesejahteraan suatu rumahtangga, dimana rumahtangga terdiri dari keluarga dan anggota rumahtangga. Sehingga pada prinsipnya sebuah rumahtangga didata berdasarkan kondisi bangunan rumah yang ditempati beserta isinya dan demografi anggota keluarganya.
      Updating / perubahan data DTKS dilakukan sesuai keperluan. Apabila perubahan hanya berupa penambahan/pengurangan anggota rumahtangga, maka tidak akan merubah IDBDT rumahtangga tersebut. Tetapi apabila yang terjadi adalah perubahan seperti pemisahan KK, perpindahan penduduk atau sejenisnya yang mengakibatkan adanya perubahan data alamat dalam KTP/KK, maka perlu dilakukan pendataan ulang. Pengusulan DTKS dilakukan melalui forum musyawarah desa/kelurahan setempat, sesuai alamat KTP.

      Sedangkan terkait KIS atau Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan, berdasarkan Permensos no 3 Tahun 2021 semua program bantuan baik dari pemerintah pusat maupun daerah harus menggunakan DTKS. Hal ini menjadi dasar BPJS melakukan penonaktifan terhadap peserta PBI JK non DTKS secara bertahap.
      Demikian penjelasan yang dapat kami sampaikan.
      Semoga membantu.

      Terimakasih.

  47. Pak kalau saya masih terdaftar penerima BST Jogja tapi sudah pindah kk Sleman untuk bantuannya masih bisa diambil tdk pak, soalnya dari dulu tiap saya pengen ambil terkendala undangan yg gk pernah dikasih ke saya wktu kk saya masih jogja, karena tadi saya cek statusnya sudah salur kantor pos

    1. Selamat siang Saudari Indah.

      Menjawab pertanyaan Saudari tentang pengambilan BST, betul masih bisa diambil selama Saudari dapat menunjukkan undangan dan KTP asli Saudari kepada petugas dan petugas memastikan data di kedua bukti tersebut sudah sesuai.

      Terimakasih

  48. Mohon izin,,nama saya ihpan sarip dan sy sudah terdaftar sebagai penerima BST melalui kantor pos,,tetapi sampai sekarang sy belum menerima undangan pengambilan dana tersebut,,saya cek di situs resmi tertera bulan april,,mohon penjelasannya,,terima kasih?

    1. Selamat siang Saudara Ihpan
      Merespon pertanyaan Saudara terkait BST, dapat kami sampaikan bahwa penyampaian undangan BST dilakukan oleh Kantor Pos bekerjasama dengan Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) untuk disampaikan ke masing-masing KPM di setiap Kelurahan.
      Apabila Saudara yakin telah memastikan nama Saudara ada dalam danom penerima BST periode salur berjalan, dan masa penyaluran sedang berlangsung, mohon bersabar menunggu. Apabila hingga masa penyaluran hampir selesai belum ada kabar, silakan menanyakannya ke pihak Kantor Pos terkait, Kelurahan atau TKSK setempat.

      Terimakasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jawab dulu 1 + 9 =