SEMUA BENTUK PELAYANAN DI DINAS SOSIAL DIY TIDAK DIPUNGUT BIAYA-MEMBANTU MASYARAKAT ADALAH KEPUASAN KAMI

Bimbingan Motivasi KUBE PKH

(Last Updated On: 4 January 2013)

YOGYAKARTA (April 2011) — KUBE Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan program Kementerian Sosial R.I. Program ini merupakan sinergi antara Direktorat Perlindungan dan Jaminan Sosial dan Direktorat Pemberdayaan Fakir Miskin. KUBE PKH diharapkan mampu menjawab pertanyaan : bagaimana selanjutnya Rumah Tangga Sangat Miskin (RTSM) PKH setelah tidak lagi mendapat bantuan PKH.

Seksi Korban Tindak Kekerasan, Pekerja Migran dan Jaminan Sosial Dinas Sosial Provinsi D.I.Yogyakarta melalui Kegiatan Pembinaan dan Pemantauan Pelaksanaan Program keluarga Harapan oleh Tim akan melaksanakan Bimbingan Motivasi Penumbuhan KUBE PKH. Bimbingan dimaksudkan untuk memberikan motivasi kepada pengurus dan anggota KUBE PKH untuk mengelola bantuan KUBE PKH dari Kementerian Sosial. Bimbingan akan dilaksanakan di 2 tempat yaitu di Desa Wijirejo Kecamatan Pandak Kabupaten Bantul untuk KUBE PKH di Kecamatan Banguntapan dan Kecamatan Pandak Kabupaten Bantul. Sedangkan untuk KUBE PKH Kecamatan Sleman dan Kecamatan Prambanan akan dilaksanakan di Desa Tirtomartani Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman. Sedangkan untuk Kabupaten Gunungkidul dan Kabupaten Kulonprogo bimbingan motivasi akan dilaksanakan pada bulan Mei 2011./>

KUBE PKH yang akan mengikuti bimbingan merupakan KUBE PKH yang ditumbuhkan tahun 2010 dan telah mendapatkan bantuan dari Kementerian Sosial R.I. masing-masing kelompok sebesar Rp.30.000.000,- (Tiga Puluh Juta Rupiah). Bantuan ditransfer ke rekening masing-masing KUBE PKH. Pelaksanaan bimbingan KUBE PKH di Desa Wijirejo akan dilaksanakan pada tanggal 12 April 2011 dan di Desa Tirtomartani pada tanggal 14 April 2011. Untuk mendukung kegiatan tersebut para pendamping KUBE PKH turut berperan aktif. Demikian pula dengan peran aktif UPPKH Kabupaten masing-masing lokasi PKH tahun 2011. Berdasarkan informasi dari Seksi KTK PM dan Jamsos Dinas Sosial Provinsi D.I.Yogyakarta, bantuan modal usaha KUBE PKH untuk RTSM PKH dapat dijadikan modal menyiapkan RTSM PKH untuk mengakhiri kepesertaan mereka sebagai RTSM PKH jika PKH akan diakhiri pada tahun 2015 yang akan datang. Mereka telah memiliki ketrampilan dan modal usaha untuk menopang kehidupan mereka pada masa yang akan datang

(Sumber : Seksi KTK, PM dan Jamsos, Dinsos DIY)

1390cookie-checkBimbingan Motivasi KUBE PKH

Tentang penulis

Pekerja Sosial di BRSPA DIY merangkap admin website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jawab dulu 2 + 7 =