SEMUA BENTUK PELAYANAN DI DINAS SOSIAL DIY TIDAK DIPUNGUT BIAYA-MEMBANTU MASYARAKAT ADALAH KEPUASAN KAMI
(Last Updated On: 12 October 2020)

Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan telah memperingati Hari Ulang tahunnya yang ke 11 di Taman Makam Pahlawan Jl. Kusumanegara pada 09 Oktober 2020. Di makam tersebut terdapat 1996  makam, di dalamnya terdapat empat pahlawan nasional, Panglima Besar Jenderal Soedirman, Jenderal TNI Oerip Soemohardjo, Menteri Supeno dan Prof Dr. Sardjito. Juga terdapat makam pahlawan revolusi yaitu Brigjen Katamso dan Kolonel Sugiono.

Upacara dan tabur bunga dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Sosial DIY, Endang Patmintarsih, SH, MH. Kepala Dinas Sosial kab/kota se Daerah Istimewa Yogyakarta juga menjadi tamu undangan dalam acara yang bertemakan 11 tahun TKSK Hadir Siap Adaptasi Kebiasaan Baru. Penuh semangat, 78 TKSK se DIY hadir dalam acara ini. Sesuai dengan tema, acara ini juga dilaksanakan dengan mematuhi standar protokol kesehatan ( memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak).

Kepala Dinas Sosial DIY menyampaikan bahwa TKSK sebagai kepanjangan tangan dinas sosial di wilayah,  harapannya sebagai pengendali dan memberikan informasi program-program kesejahteraan sosial kepada masyarakat, mengawal dan membantu program-pogram dinas sosial. Dengan semboyan Dinas Sosial Melayani dan Mrantasi harapannya TKSK bekerja lebih cerdas, cepat, tepat dan lebih semangat. Muhammad Arif Yasfani dalam wawancara menyampaikan bahwa TKSK DIY dapat mewarisi semangat pahlawan nasional, sehingga dalam mengabdi TKSK dapat memiliki semangat keihlasan dan pantang mundur sebagai relawan sosial. TKSK trengginas melayani sepenuh hati dan mrantasi, siap untuk mendukung program-program dan sosialisasi adaptasi kebiasaan baru kepada masyarakat. ( H_nun)

80650cookie-checkUpacara Peringatan HUT ke 11 TKSK

Tentang penulis

Pekerja Sosial di BRSPA DIY merangkap admin website

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jawab dulu 76 − = 72